BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo dihujat warganet gara-gara bersikap kemaruk saat Manchester United jumpa Leeds United.
Manchester United membawa pulang tiga poin dari lawatan ke markas Leeds United pada matchday ke-26 Inggris League 2021-2022.
Mentas di Elland Road, Minggu (2/20/2022), Setan Merah menuntaskan perlawanan tim tuan rumah dengan skor 4-2.
Cristiano Ronaldo tak kebagian jatah gol dalam pertandingan kali ini.
Sang superstar Portugal gagal menjebol gawang lawan dari dua upaya yang dilakukannya.
Gara-gara terlalu berambisi bikin gol, Ronaldo malah dibanjiri cibiran oleh warga Twitter.
Kemarahan netizen dipicu oleh keegoisan Ronaldo pada pertengahan babak pertama.
Ada sebuah momen ketika pemilik lima Ballon d'Or itu mendapatkan bola di kotak penalti, tetapi tak bisa bergerak leluasa karena dihadang bek Leeds.
Alih-alih mengoper ke Bruno Fernandes yang berada dalam posisi lebih menguntungkan, Ronaldo justru memaksa untuk menembak ke gawang.
Bola hasil sepakan Ronaldo membentur pemain lawan dan kesempatan mecetak gol pun buyar.
Alhasil, netizen jadi emosi melihat kelakuan CR7.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Inter Milan Dipermalukan Tim Papan Tengah di Rumah
Selepas kejadian Ronaldo, United mengukir dua gol berturut-turut via Harry Maguire dan Bruno Fernandes.
Leeds sempat menyamakan kedudukan menjadi 2-2 usai gol Rodrigo dan Raphinha.
Dua pemain pengganti, Fred dan Anthony Elanga, muncul sebagai pahlawan United dengan mencetak masing-masing satu gol.
Ronaldo sendiri memang sedang mengalami penurunan performa.
Bayangkan saja, pemain sekelas Ronaldo hanya bisa memproduksi dua gol dari 10 penampilan terakhir bareng United di semua kompetisi.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : |
Komentar