Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atletico Vs Man United - Madrid Kota Biasa, De Gea Siap Khianati Mantan

By Sri Mulyati - Selasa, 22 Februari 2022 | 07:15 WIB
Ekspresi David de Gea usai menorehkan catatan nirbobol ke-200 saat Manchester United taklukkan Norwich City.
TWITTER.COM/MICHAELATER5
Ekspresi David de Gea usai menorehkan catatan nirbobol ke-200 saat Manchester United taklukkan Norwich City.

BOLASPORT.COM - Kiper Manchester United, David de Gea, siap mengkhianati Atletico Madrid yang merupakan mantan klubnya karena menganggap Madrid cuma kota.

Undian babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 menempatkan Atletico Madrid dan Manchester United.

Leg pertama akan digelar di kandang Atletico Madrid, Stadion Wanda Metropolitano, Kamis (24/2/2022) pukul 03.00 WIB.

David de Gea tentu menjadi pemain yang paling disorot dalam pertemuan kali ini.

Sang kiper merupakan salah satu pemain senior dalam skuad Man United.

Baca Juga: David de Gea Ingin Gantung Sarung Tangan di Manchester United

Selain itu, De Gea juga punya ikatan kuat dengan Atletico Madrid.

Kiper asal Spanyol tersebut berasal dari akademi Atletico dan pernah membela tim senior selama dua musim.

Pertemuan kali ini tentu memunculkan rasa emosional yang berbeda bagi De Gea.

Namun, sang kiper ternyata memiliki pandangan berbeda terkait hal ini.

Baca Juga: Satu Hal yang Buat Neymar Putuskan untuk Pensiun dari Sepak Bola

"Saya senang dengan fakta bahwa saya terlahir di Madrid, tetapi ia pada akhirnya hanya sebuah kota," ujar De Gea seperti dilansir BolaSport.com dari UEFA.

"Sekarang saya merasa seperti berasal dari Manchester dan sulit memisahkan saya dari Man United," kata De Gea menambahkan.

Sejak pindah ke Man United, pertemuan kali ini menjadi kali pertama De Gea akan berjumpa mantan klubnya.

Sebelum itu, ia hanya pernah pulang ke Madrid tanpa melawan Atletico.

Baca Juga: Paul Scholes Sebut Satu Pemain Man United Terlalu Lembek Lawan Leeds United

De Gea baru pernah berjumpa Real Madrid pada babak 16 besar Liga Champions musim 2012-2013.

Saat itu, De Gea harus melihat Man United tersingkir dengan agregat 2-3.

Man United dan Atletico Madrid sendiri jarang bertemu di kompetisi level Benua Eropa.

Keduanya hanya pernah berjumpa pada putaran kedua Piala Winners 1991.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sah Raih Kemenangan Ke-200 Bareng Manchester United

Pada kompetisi tersebut, Man United memenangi leg pertama.

Sementara leg kedua berakhir dengan hasil imbang.

Kini, setelah 31 tahun, kedua tim memiliki kesempatan untuk saling adu kekuatan di Benua Biru.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : UEFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Jepang Bocorkan Instruksi untuk Kalahkan Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X