Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Morata Bongkar Andil Allegri Gagalkan Transfernya ke Barcelona

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 22 Februari 2022 | 14:45 WIB
Penyerang Juventus, Alvaro Morata, membongkar andil Massimiliano Allegri dalam kegagalan transfernya ke Barcelona.
TWITTER.COM/CAPRICORN_SXM
Penyerang Juventus, Alvaro Morata, membongkar andil Massimiliano Allegri dalam kegagalan transfernya ke Barcelona.

BOLASPORT.COM - Penyerang Juventus, Alvaro Morata, membongkar andil Massimiliano Allegri dalam kegagalan transfernya ke Barcelona

Alvaro Morata gagal meninggalkan Juventus untuk bergabung dengan Barcelona pada bursa transfer musim dingin 2022. 

Padahal, Alvaro Morata dilaporkan sudah mencapai kesepakatan lisan dengan Barcelona soal kepindahannya. 

Namun, transfer Alvaro Morata ke Barcelona itu pada akhirnya tidak terwujud. 

Kegagalan kesepakatan dengan Barcelona dilaporkan ada hubungannya dengan penolakan dari Atletico Madrid selaku klub induk Alvaro Morata

Baca Juga: Gagal Gabung Barcelona, Masa Depan Alvaro Morata dari Beruntung Jadi Buntung

Selain itu, ternyata ada juga peran pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, dalam kegagalan transfer tersebut. 

Hal tersebut diungkapkan sendiri oleh Morata ketika ditanya soal kepindahannya ke Barcelona yang akhirnya tidak terjadi. 

Morata mengkonfirmasi bahwa memang ada upaya dari Barcelona untuk merekrutnya.

Striker berpaspor Spanyol ini juga mengatakan bahwa dirinya memutuskan bertahan setelah berbicara dengan Allegri. 

Baca Juga: Tak Kunjung Ambil Sikap, Kylian Mbappe Diultimatum Real Madrid

Menurut Morata, Allegri meyakinkannya untuk tetap di Turin lantaran Juventus mendatangkan pemain anyar, Dusan Vlahovic

Si Nyonya Tua merekrut Dusan Vlahovic pada bursa trasnfer Januari dari Fiorentina dengan harga 80 juta euro (sekitar Rp1,3 triliun).

Dusan Vlahovic pun langsung berduet dengan Morata dalam laga debutnya melawan Hellas Verona pada pekan ke-24 Liga Italia 2021-2022 di Allianz Stadium, 6 Februari 2022. 

"Sekarang soal transfer itu sudah tidak penting lagi," kata Morata, dikutip BolaSport.com dari Goal International. 

Baca Juga: Susunan Pemain Juventus Vs Verona - Debut Vlahovic Langsung Duet dengan Morata

"Saya sempat melakukan percakapan dengan Allegri tentang tawaran Barcelona, dia mengatakan kepada saya bahwa kedatangan Dusan akan membantu saya dan memang demikian."

"Saya senang berada di Juventus. Jika itu terserah saya, saya akan selalu tinggal di sini," tuturnya menambahkan. 

Alvaro Morata terlibat adu mulut dengan Massimiliano Allegri dalam partai Juventus vs Genoa di Liga Italia (5/12/2021).
TWITTER.COM/JUVEFCDOTCOM
Alvaro Morata terlibat adu mulut dengan Massimiliano Allegri dalam partai Juventus vs Genoa di Liga Italia (5/12/2021).

Sebelumnya, Morata juga mengungkapkan bahwa dirinya bertahan di Turin lantaran merasa dibutuhkan. 

Adapun kehadiran Vlahovic sama sekali tak membuatnya merasa tersingkir dari skuad. 

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Trio Morata-Vlahovic-Dybala Melempem, Juventus Gagal Menang di Kandang

"Apapun yang telah terjadi, saya di sini. Klub dan pelatih mengatakan mereka percaya pada saya dan itu sangat penting bagi saya," kata Morata pada 7 Februari lalu kepada DAZN, dikutip BolaSport.com dari Football Italia. 

"Hal-hal ini terjadi dalam hidup. Saya hampir berusia 30 tahun, kami merekrut salah satu penyerang tengah terbaik di dunia dan dia masih sangat muda, jadi masih banyak tahun untuk terus tumbuh dan berkembang."

"Saya senang, kami bekerja sama dengan baik dengan Dybala juga, kami harus terus melakukannya sehingga kami bisa bekerja sama lebih baik lagi," ucapnya mengakhiri. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : football italia, Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Alejandro Garnacho Tak Cocok dengan Sistem Baru Man United, Ruben Amorim Harus Cari Solusi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136