BOLASPORT.COM - Petarung kelas ringan UFC, Rafael Fiziev, mengetahui alasan pamor Khamzat Chimaev bisa meledak di UFC.
Demi mengasah kemampuan bertarung, Khamzat Chimaev sampai jauh-jauh pergi ke Thailand untuk berlatih.
Khamzat Chimaev berlatih di Tiger Muay Thai dengan bergabung bersama Rafael Fiziev serta pemilik gelar interim kelas bantam UFC, Petr Yan.
Selama berada di Thailand, sosok berjuluk Borz itu tak membuang-buang kesempatan untuk menguji kekuatannya dengan beberapa petarung.
Baca Juga: Benar-benar Edan, 1 Sabuk Juara UFC Takkan Cukup untuk Khamzat Chimaev
Rafael Fiziev adalah salah satu sosok yang mendapat kesempatan mengadu kekuatan dengan Chimaev di sesi latih tanding.
Setelah mendapat kesempatan latih tanding tersebut, petarung Kirgistan itu mengetahui alasan Chimaev banyak dibicarakan di dunia MMA.
Chimaev saat ini dianggap sebagai prospek panas dan digadang-gadang sebagai calon bintang masa depan UFC.
Popularitas petarung berpaspor Swedia itu meroket lantaran mempunyai gaya pertarungan menarik di oktagon.
Baca Juga: Cuma Balas Pesan dengan 2 Kata, Cristiano Ronaldo Sukses Bikin Khamzat Chimaev Girang
Dia ahli dalam berbagai aspek pertarungan: dalam ground fight dan stand-up fight.
Selain itu, Chimaev juga lihai dalam menggunakan trash talk untuk mendapat perhatian pecinta MMA seperti yang juga dilakukan Conor McGregor.
Dalam wawancara bersama Sportskeeda MMA, Fiziev menjelaskan penyebab popularitas Chimaev meroket dengan cepat.
"Kami berlatih dengan dia sebentar. Saya bergulat dan berlatih tanding melawan dia satu kali," kata Fiziev, dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.
"Ya, dia sosok yang kuat. Dunia MMA membicarakan dia dan ketika saya berlatih bersama dia, saya jadi paham mengapa dunia MMA banyak memberi perhatian kepadanya, karena dia sangat hebat."
"Dia mempunyai gulat yang sempurna dan juga kemampuan striking yang sangat bagus," katanya menambahkan.
Baca Juga: Balas Ocehan Khamzat Chimaev, Israel Adesanya : Dia Bukan Lawan yang Sepadan
Fiziev juga mengklarifikasi bahwa Chimaev tetap menghormatinya selama sesi sparring.
Alasan tersebut membuat sosok berjuluk Ataman menaruh hormat kepada Chimaev.
"Kami berdua berlatih tanding dengan sikap saling menghormati," tutur Fiziev.
"Dia tidak mencoba untuk membunuh saya, begitu juga saya tidak mencoba membunuh dia, karena dia pria yang berukuran besar dan saya akan bertarung juga."
"Saya tidak membutuhkan pertarungan sungguhan ketika latihan. Dengan semua hormat, dia adalah orang yang baik juga," tambahnya.
Baca Juga: Khamzat Chimaev Dicap Penemuan UFC Setelah Orbitkan Conor McGregor
Chimaev saat ini sedang menanti kelanjutan wacana pertarungan melawan Gilbert Burns.
Kedua petarung tersebut sudah menyatakan saling sepakat berhadapan di oktagon pada April 2022 mendatang.
Akan tetapi, sampai saat ini UFC belum mengumumkan secara resmi agenda duel Chimaev vs Burns.
Sementara itu, Fiziev telah mendapat kepastian untuk menghadapi Rafael dos Anjos.
Semula duel Fiziev dan Rafael dos Anjos dijadwalkan pada UFC Vegas 48, 19 Februari 2022 lalu.
Namun, UFC kemudian mengubah rencana pertarungan mereka untuk dipertemukan pada UFC 272, 5 Maret 2022 mendatang.
Baca Juga: Tidak Pandai Bergulat, Israel Adesanya Mudah Dihajar Khamzat Chimaev
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | sportskeeda.com |
Komentar