BOLASPORT.COM - Ajax Amsterdam menahan Benfica 2-2 di mana raja gol kompetisi, Sebastien Haller, menjebol gawang sendiri dan lawan dalam hasil Liga Champions.
Benfica menjamu Ajax Amsterdam dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (23/2/2022) atau Kamis dini hari WIB di Estadio da Luz, Lisabon.
Benfica tampil mengejutkan di fase grup dengan menendang Barcelona ke Liga Europa dan finis sebagai runner-up Grup E di bawah Bayern Muenchen.
Situasi gonjang-ganjing dialami Benfica selepas fase grup Liga Champions di mana pelatih Jorge Jesus dipecat dan digantikan juru taktik interim, Nelson Verissimo.
Ajax Amsterdam lebih impresif lagi dengan lolos ke babak 16 besar Liga Champions sebagai juara Grup C.
Baca Juga: Susunan Pemain Atletico Vs Man United - Dongeng Ronaldo dan Lawan Favoritnya
Menyapu bersih 6 pertandingan fase grup dengan kemenangan, Ajax juga memiliki Sebastien Haller yang kini memuncaki daftar pencetak gol terbanyak di Liga Champions dengan torehan 10 gol.
Ajax masuk ke pertandingan melawan Benfica dengan catatan selalu menang dalam 10 laga beruntun di ajang domestik.
Peluang pertama didapatkan Benfica pada menit ke-3.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | UEFA, Champions TV |
Komentar