BOLASPORT.COM - Kandang Atletico Madrid, Stadion Wanda Metropolitano, masih kebal Cristiano Ronaldo hingga membuat sang megabintang mati kutu empat kali.
Atletico Madrid kembali bersua Cristiano Ronaldo pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (23/2/2022) malam waktu setempat.
Sang megabintang hadir membela Manchester United pada kesempatan kali ini.
Ronaldo jelas bukan sosok asing bagi Atletico Madrid, bahkan sudah meneror Los Rojiblancos dalam 35 laga di semua ajang.
Tidak hanya itu, gawang Atletico Madrid sudah dibobol Ronaldo hingga 25 kali.
Baca Juga: Wahai Lionel Messi dan Neymar, MLS Bukan Rumah untuk Pensiun
Akan tetapi, Ronaldo tidak pernah bisa menembus kokohnya gawang Stadion Wanda Metropolitano.
Sejak stadion tersebut dibuka kembali pada 16 September 2017, Ronaldo sudah bertamu sebanyak empat kali.
Megabintang asal Portugal tersebut datang dengan tiga tim berbeda, yaitu Real Madrid, Juventus, dan Manchester United.
Namun, seperti dilansir BolaSport.com dari Opta, Ronaldo tidak mampu berkontribusi gol dalam empat kesempatan tersebut.
Ronaldo tidak pernah pulang dari Stadion Wanda Metropolitano dengan membawa gol atau assist.
Pertemuan terbaru dengan Atletico Madrid pun berakhir sial bagi Ronaldo.
Sepanjang laga, Ronaldo tidak memberikan ancaman terhadap sang lawan.
Selama babak pertama, Ronaldo bahkan tidak mampu menyentuh bola di kotak penalti Atletico Madrid.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Raja Gol Jebol Gawang Sendiri dan Lawan, Ajax Tahan Benfica
Cristiano Ronaldo juga gagal membukukan tembakan tepat sasaran meski bermain selama 90 menit.
Ronaldo sebenarnya berkesempatan memutus kesialan kala ia mendapat peluang tendangan bebas pada menit ke-78.
Setelah Fred dilanggar Angel Correa, Ronaldo bertugas untuk mengeksekusi tendangan bebas yang diberikan kepada Man United.
Namun, tendangan pria berusia 37 tahun tersebut masih melambung di atas mistar gawang kawalan Jan Oblak.
Ronaldo pun gagal menorehkan namanya di papan skor dan hampir menyaksikan timnya pulang dengan tangan hampa.
Selama 79 menit, Man United tertinggal satu gol setelah Joao Felix mencetak gol lewat sundulan pada menit ke-7.
Gol balasan Man United baru datang pada menit ke-80 lewat kaki kanan pemain sayap asal Swedia, Anthony Elanga.
Baca Juga: Sejak Awal Legenda Arsenal Tak Yakin Romelu Lukaku Cocok dengan Chelsea
Mengingat peraturan gol tandang tidak berlaku di Liga Champions musim 2021-2022, Man United harus menang pada leg kedua jika ingin menembus perempat final.
Gol Ronaldo tentu ditunggu, apalagi laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Atletico Madrid akan dimainkan di Stadion Old Trafford pada Selasa (15/3/2022) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | twitter.com/OptaJose |
Komentar