BOLASPORT.COM - Pemain Manchester United, Bruno Fernandes, memecahkan rekor yang dipegang oleh David Beckham sejak 1998.
Pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021-2022, Manchaster United menghadapi Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (23/2/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Pada pertandingan ini, Manchester United tampil lebih doniman.
Dilansir BolaSport.com dari The Guardian, The Red Devils mampu mendominasi penguasaan bola mencapai 64 persen.
Adapun Atletico Madrid hanya memegang 36 persen penguasaan bola.
Dari sisi peluang, Manchester United berhasil membuat 5 tembakan dengan 2 di antaranya yang tepat sasaran.
Sedangkan Atletico Madrid lebih banyak membuat peluang. Mereka mampu menciptakan 12 tembakan tetapi dengan hanya 1 yang tepat sasaran.
Berstatus sebagai tuan rumah memberikan keuntungan untuk Atletico Madrid.
Los Rojiblancos mampu mencetak gol terlebih dahulu melalui sundulan jarak dekat Joao Felix pada menit ke-7.
Proses gol Joao Felix diawali dari Renan Lodi yang melakukan umpan silang ke kotak penalti.
Felix kemudian menyambar umpan silang Lodi dan berhasil memasukkan bola ke gawang David de Gea.
Kedudukan 1-0 untuk keunggulan Atletico Madrid bertahan sampai babak pertama usai.
Di babak kedua, Manchester United akhirnya berhasil mencetak gol melalui Anthony Elanga pada menit ke-80.
Gol Elanga tak bisa dilepaskan dari kontribusi Bruno Fernandes.
Playmaker asal Portugal tersebut mengirimkan umpan sempurna ke Elanga, yang dengan tenang melepaskan tendangan ke gawang Atletico Madrid yang dijaga oleh Jan Oblak.
Assist kepada Elanga menjadi catatan tersendiri untuk Fernandes.
Dinukil BolaSport.com dari Opta Joe, Fernandes menjadi pemain pertama dalam sejarah Liga Champions yang membukukan assist dalam enam penampilan berturut-turut saat bermain untuk klub Inggris.
Bruno Fernandes memecahkan rekor yang dipegang oleh David Beckham untuk Manchester United sejak 1998.
Hasil seri yang didapatkan oleh Manchester United dan Atletico Madrid membuat peluang kedua klub untuk lolos ke babak 8 besar Liga Champions masih sama-sama terbuka lebar.
Baca Juga: Susunan Pemain Atletico Vs Man United - Dongeng Ronaldo dan Lawan Favoritnya
6 - Bruno Fernandes is the first player in Champions League history to assist in six consecutive appearances while playing for an English club, breaking the record held by David Beckham (for @ManUtd) since 1998. Creator. pic.twitter.com/y92qBMZas8
— OptaJoe (@OptaJoe) February 23, 2022
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Opta Joe, The Guardian |
Komentar