BOLASPORT.COM - Vietnam dalam berada di situasi sulit menjelang menghadapi Timor Leste pada semifinal Piala AFF U-23 2022.
Pertandingan semifinal antara Timor Leste melawan Vietnam akan digelar di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Kamis, 24 Februari 2022.
Pertandingan tersebut akan digelar pukul 19.30 WIB.
Vietnam dalam situasi sulit menjelang pertandingan semifinal lantaran kekurangan pemain, karena beberapa pemain terpapar Covid-19.
Pelatih Timor Leste Fabio Maciel berharap timnya bisa menang dengan kemampuan sendiri.
"Saya berharap pertandingan antara Timor Leste dan Vietnam ditentukan oleh keahlian di lapangan, bukan oleh alasan lain,” kata pelatih Fabio Maciel, dikutip Bolasport.com dari Vn Express.
Baca Juga: Inilah Jadwal Pengundian Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023
"Vietnam dalam situasi yang sulit, ada beberapa pemain. Saya mengerti dan bersimpati dengan mereka.
"Jika saya berada dalam situasi yang sama, saya tidak akan tahu bagaimana menanganinya," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | vnexpress.net |
Komentar