BOLASPORT.COM - Masa depan Erling Haaland di Borussia Dortmund akan ditentukan dalam waktu dekat.
Erling Haaland adalah salah satu pemain penyerang tengah terbaik saat ini.
Bersama Borussia Dortmund, Erling Haaland telah bermain sebanyak 57 kali di Liga Jerman dan berhasil mencetak 56 gol.
Di Liga Champions, Erling Haaland berhasil mencetak 15 gol dari 13 pertandingan yang telah dijalaninya bersama Die Borussen.
Adapun pada musim ini, Erling Haaland telah bermain sebanyak 14 kali di Bundesliga dan sukses mengemas 16 gol.
Sedangkan di Liga Champions 2021-2022, Haaland tampil sebanyak 3 kali dan membukukan 3 gol.
Baca Juga: Kalau Gagal Dapatkan Haaland, Barcelona Sudah Siapkan Satu Pengganti
Berkat catatan impresifnya bersama Borussia Dortmund, Haaland menjadi salah satu pemain yang diincar oleh banyak klub raksasa di Eropa.
Real Madrid, Barcelona, dan Manchester City dikabarkan menjadi tiga klub yang paling ngebet untuk mendapatkan Haaland.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Marca |
Komentar