BOLASPORT.COM - Formula One (F1) mengeluarkan pernyataan resmi terkait konflik Rusia melakukan invasi ke Ukraina sejak Kamis (24/2/2022).
Dipublikasikan melalui media sosial pada Jumat (25/2/2022), F1 mengeluarkan statement mustahil untuk menggelar balapan GP Rusia 2022.
Hal ini sebagai respons F1 terkait konflik yang melibatkan Rusia dan Ukraina.
GP Rusia 2022 dijadwalkan akan berlangsung di Sirkuit Sochi pada 25 September mendatang.
Baca Juga: Tanggapi Invasi Rusia ke Ukraina, Pembalap F1 Siap Boikot Balapan GP Rusia
"Kejuaraan Dunia F1 mengunjungi berbagai negara di seluruh dunia dengan visi positif menyatukan orang-orang serta menyatukan bangsa-bangsa," tulis pernyataan F1.
"Kami menyaksikan perkembangan Ukraina dengan kesedihan dan kegoncangan dan harapan untuk penyelesaian yang cepat dan damai untuk situasi saat ini.
"Pada Kamis malam, Formula 1, FIA, dan tim membahas posisi olahraga kami."
"Kesimpulannya adalah, termasuk pandangan semua pemangku kepentingan terkait, bahwa mustahil menggelar Grand Prix Rusia dalam situasi saat ini."
A statement on the Russian Grand Prix pic.twitter.com/OZbbu9Z8ip
— Formula 1 (@F1) February 25, 2022
Baca Juga: Bantu Maverick Vinales Berjaya, Aprilia Rekrut Eks Pelatih Fernando Alonso
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Kompas.com, F1 |
Komentar