BOLASPORT.COM - Islam Makhachev dan Bobby Green akan saling berhadapan sebagai laga puncak dari UFC Vegas 49. Berikut link live streaming ajang tersebut.
Link live streaming pertarungan Islam Makhachev vs Bobby Green berada di bawah artikel ini.
Duel Islam Makhachev vs Bobby Green akan disiarkan langsung dari UFC Apex, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (27/2/2022) pagi.
Bobby Green merupakan lawan dadakan bagi Islam Makhachev lantaran menggantikan posisi Beneil Dariush.
Baca Juga: UFC Vegas 49 - Islam Makhachev Yakin Bisa Habisi Raja Kelas Ringan
Beneil Dariush seharusnya dijadwalkan melawan Islam Makhachev, tetapi memutuskan mundur lantaran mengalami cedera.
Dalam memutuskan menjadi petarung pengganti, Green tidak memiliki waktu lama untuk membuat persiapan.
Petarung berjuluk King itu pasalnya baru saja menghadapi Nasrat Haqparast pada UFC 271, 12 Februari 2021 dengan hasil memetik kemenangan.
Alhasil bisa dimaklumi bahwa pertarungan Makhachev vs Green tidak digelar di kelas ringa, melainkan di kelas khusus (catchweight) 160 pon atau 72,5 kg.
Baca Juga: UFC Vegas 49 - Punya Bakat Mancing Emosi, King Bisa Hentikan Tren Kemenangan Makhachev
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | ufc.com, mmajunkie.com, Mola TV |
Komentar