Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Xavi Hernandez Klaim Serangan Balik adalah DNA Barcelona

By Ivan Rahardianto - Minggu, 27 Februari 2022 | 08:45 WIB
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengeklaim bahwa serangan balik adalah salah satu DNA  Barcelona.
TWITTER.COM/SPORTSINFOHUB
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengeklaim bahwa serangan balik adalah salah satu DNA Barcelona.

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengeklaim bahwa serangan balik adalah salah satu DNA Barcelona.

Taktik serangan balik menjadi salah satu senjata yang diterapkan Xavi Hernandez di Barcelona ketika strategi tiki-taka gagal membuahkan gol dan inkonsistensi masih menjangkiti timnya.

Buktinya, ketika performa Barcelona tidak konsisten pada bulan Februari, strategi serangan balik yang diterapkan oleh Xavi telah membantu tim mencetak gol-gol penting di Liga Spanyol dan di pertandingan Liga Europa melawan Napoli. 

"Real Madrid mengalahkan kami dengan serangan balik dalam satu pertandingan, namun kami berhasil mengalahkan Napoli dengan strategi serangan balik," kata Xavi, dikutip BolaSport.com dari Marca. 

"Ini (serangan balik) juga bagian dari DNA kami. Saya ingat Hristo Stoichkov mencetak gol melalui serangan balik, begitu juga David Villa dan Thierry Henry," ujar Xavi melanjutkan.

Strategi serangan balik bisa menjadi senjata ampuh Barcelona untuk mengalahkan Athletic Bilbao dalam laga pekan ke-26 Liga Spanyol 2021-2022.

Baca Juga: Barcelona Buka Opsi Pertukaran Antoine Griezmann dan Saul Niguez

 

Pertandingan antara kedua klub akan diselenggarakan di Stadion Camp Nou pada Senin (28/02/2022) pukul 03.00 WIB. 

Menghadapi Bilbao, Barcelona sedang punya modal dan motivasi tinggi setelah mampu mengalahkan Napoli 4-2 pada leg kedua babak play-off Liga Europa 2021-2022.

Namun, Barcelona tak bisa meremehkan Athletic Bilbao.

Pasalnya, pada bulan Januari lalu, dalam pertandingan babak 16 besar Copa Del Rey 2021-2022, Barcelona disingkirkan oleh Athletic Bilbao dengan skor 3-2.

Baca Juga: Barcelona Cetak Gol dari 22 Operan Tanpa Putus, Tiki-taka Bangkit Kembali

"Keadaan kami sudah berbeda daripada ketika bertemu Bilbao terakhir kali," ujar Xavi. 

"Kami telah meningkat dalam banyak aspek permainan."

"Sekarang kami juga memiliki beberapa pemain berbeda."

"Kami memiliki kepercayaan diri dan meningkat, kami harus menunjukkan hal itu di setiap pertandingan," tutur Xavi menambahkan.

Kemenangan melawan Atletico Madrid dan Valencia pada pekan-pekan sebelumnya telah membantu mendorong Barcelona ke posisi ke-5 di klasemen Liga Spanyol 2021-2022.

Apabila Barcelona mampu mengalahkan Bilbao, mereka punya peluang untuk merebut posisi ke-4 dari Atletico Madrid.

Baca Juga: Barcelona Menang Atas Napoli, Gerard Pique: Kami Berada di Jalan Benar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136