BOLASPORT.COM - Ousmane Dembele membuktikan dirinya bukan pemain yang bisa dianggap sepele setelah membawa Barcelona berpesta atas Athletic Club.
Barcelona menjamu Athletic Club di Stadion Camp Nou dalam laga pekan ke-26 Liga Spanyol 2021-2022 pada Minggu (27/2/2022) waktu setempat atau Minggu pukul 03.00 WIB.
Dalam laga kali ini, Barcelona memiliki motivasi tinggi untuk meraih kemenangan perdana atas Athletic Club pada musim 2021-2022.
Pasalnya, dalam dua pertemuan terakhir melawan Athletic Club pada musim ini, Barcelona tak pernah meraih kemenangan.
Barcelona takluk dari Athletic Club dengan skor 2-3 di Copa del Rey dan hanya bisa bermain imbang 1-1 di LaLiga.
Baca Juga: Xavi Hernandez Klaim Serangan Balik adalah DNA Barcelona
Demi memenuhi misi meraih tiga poin perdana atas Athletic Club pada musim ini, Blaugrana pun langsung tampil menyerang sejak menit awal.
Namun, pasukan Xavi Hernandez baru mendapatkan peluang pertama pada menit ke-17 melalui kerja sama Ferran Torres dan Gavi.
Torres mengirim umpan dari sisi kiri penyerangan Barcelona menuju Gavi yang berada di dalam kotak penalti.
Akan tetapi, Gavi gagal meneruskan umpan Torres menjadi gol setelah bola tendangan kaki kirinya meluncur ke arah tribune.
Baca Juga: Philippe Coutinho Tidak Menyesal Tinggalkan Liverpool demi Barcelona
Barcelona sendiri berhasil mendominasi jalannya pertandingan.
Menurut statistik SofaScore yang dikutip BolaSport.com, Barcelona memiliki penguasaan bola mencapai 72 persen.
Dari segi peluang, Barcelona menciptakan 17 tembakan yang 7 di antaranya menuju ke gawang.
Sementara itu, Athletic Club memproduksi 6 tembakan dengan 3 mengarah tepat sasaran.
Barcelona terus menggempur pertahanan Athletic Club dan akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-37.
Gol Barcelona tersebut bermula dari kegagalan peluang yang didapat Gerard Pique.
Pique melakukan sundulan, tetapi bola hanya membentur mistar gawang.
Kegagalan Pique itu ternyata membuka jalan bagi Aubameyang untuk mencetak gol.
Baca Juga: Jadwal Turnamen Bulu Tangkis yang Digelar Sepanjang Maret 2022
Aubameyang, yang berdiri di dalam kotak penalti, langsung menyambar bola dengan tendangan voli via kaki kanan.
Bola sempat memantul ke tanah sebelum masuk ke gawang Athletic Club. Barcelona pun unggul 1-0.
Berkat golnya, Aubameyang berhasil mencatatkan pencapaian gemilang.
Menurut data Opta Jose yang dikutip BolaSport.com, Aubameyang menjadi pemain LaLiga asal Afrika pertama yang mencetak gol dalam tiga pertandingan berturut-turut di semua kompetisi.
Aubameyang menyamai rekor Youssef En-Nesyri yang menorehkan pencapaian serupa bersama Sevilla pada Maret 2021.
Gol ke gawang Athletic Club menjadi lesakan kelima Aubameyang dalam tiga pertandingan terakhir di berbagai ajang.
Gol Aubameyang juga memastikan Barcelona mengakhiri babak pertama dengan keunggulan 1-0 atas Athletic Club.
Usai turun minum, Barcelona tak menurunkan intensitas serangannya.
Pada menit ke-50, Ferran Torres mencoba peruntungan dengan melepaskan tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Namun, upaya Torres hanya berbuah tendangan sudut setelah bola bisa dibendung pemain Athletic Club, Mikel Vesga.
Baca Juga: Tendangan Voli Aubameyang Bawa Barcelona Ungguli Athletic Club di Paruh Pertama
Ferran Torres nyaris menggandakan keunggulan Barcelona pada menit ke-62 lewat tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti.
Akan tetapi, bola tembakan Torres mampu ditepis oleh Unai Simon.
Barcelona akhirnya mengubah kedudukan menjadi 2-0 melalui aksi Ousmane Dembele pada menit ke-73.
Ousmane Dembele merangsek ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan kaki kiri dari sudut sempit di sisi kanan gawang Athletic Club.
Bola meluncur deras ke gawang Athletic Club tanpa bisa diantisipasi Unai Simon.
Pada menit ke-76, Dembele kembali berhasil merangsek ke dalam kotak penalti tim tamu.
Pemain berusia 24 tahun ini kemudian menembakkan bola dengan kaki kanannya.
Namun, kali ini bola melambung di atas gawang Athletic Club.
Satu menit menjelang laga usai dalam waktu normal, Barcelona menambah keunggulan menjadi 3-0 lewat gol Luuk de Jong.
Gol Luuk de Jong diawali umpan terobosan Pedri yang diterima Dembele di dekat kotak penalti.
Dembele kemudian mengirim umpan silang ke depan gawang, bola pun dibelokkan Luuk de Jong ke gawang dengan sundulan.
Pada pengujung laga, tepatnya menit ke-90+3, Memphis Depay memastikan kemenangan Barcelona dengan skor 4-0.
Lagi-lagi gol tercipta berkat kontribusi Ousmane Dembele yang sempat ingin dilepas Barcelona pada bursa transfer musim dingin 2022.
Dembele mengirim umpan silang ke dalam kotak penalti yang mampu diselesaikan Depay dengan tendangan kaki kanan.
Barcelona 4-0 Athletic Club (Pierre-Emerick Aubameyang 37', Ousmane Dembele 73', Luuk de Jong 89', Memphis Depay 90+3')
Susunan pemain Barcelona dan Athletic Club:
Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre; 8-Dani Alves, 4-Ronald Araujo, 3-Gerard Pique, 2-Sergino Dest; 16-Pedri, 5-Sergio Busquets (24-Eric Garcia 67'), 30-Gavi (21-Frenkie de Jong 67'); 11-Adama Traore (9-Memphis Depay 82'), 25-Pierre-Emerick Aubameyang (17-Luuk de Jong 87'), 19-Ferran Torres (7-Ousmane Dembele 67')
Pelatih: Xavi Hernandez
Athletic Club (4-4-2): 1-Unai Simon; 15-Inigo Lekue, 12-Daniel Vivian, 5-Yeray Yalvarez (4-Inigo Martinez 46'), 24-Mikel Balenziaga; 19-Oier Zarraga (30-Nico Williams 67'), 16-Unai Vencedor, 6-Mikel Vesga, 33-Nico Serrano; 20-Asier Vilalibre, 22-Raul Garcia (8-Oihan Sancet 46')
Pelatih: Marcelino
Wasit: Guillermo Cuadra Fernandez
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | OptaJose, SofaScore |
Komentar