Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija vs Persib - Maman Abdurrahman: Tak Ada yang Spesial Buat Saya

By Arif Setiawan - Senin, 28 Februari 2022 | 14:30 WIB
Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman, sedang melakukan pemanasan dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman, sedang melakukan pemanasan dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021.

BOLASPORT.COM - Pekan ke-28 Liga 1 2021-2022 bakal menyajikan duel panas antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung.

Seperti yang diketahui, pertemuan Persija Jakarta menghadapi Persib Bandung bisa dikatakan menjadi salah satu laga yang paling ditunggu di kancah sepak bola Tanah Air.

Bahkan banyak masyarakat yang melabeli pertandingan ini merupakan El Clasico nya Indonesia.

Akan tetapi meski menjadi salah satu pertandingan terbesar, pemain Persija Jakarta, Maman Abdurrahman rupanya tak memiliki persiapan khusus menghadapi Persib Bandung.

Maman Abdurrahman mengaku persiapan yang ia lakukan sama seperti biasanya.

Baca Juga: Demi Solidaritas Ukraina, FA Nyatakan Inggris Tak akan Bertanding Melawan Rusia Lagi

Lebih lanjut, pemain yang berposisi sebagai bek menilai tak ada perlakuan spesial ketika melawan Persib Bandung.

Menurutnya semua pertandingan sama pentingnya dan sama beratnya.

Begitu pula dengan target yang dimiliki.

Baca Juga: Ingin Juara Lagi, Joan Mir Bongkar Rival Utama pada MotoGP 2022

Maman ingin meraih kemenangan dari Persib Bandung.

"Saya sebagai pemain saya mempersiapkan diri sama seperti pertandingan-pertandingan lain bahwa setiap lawan yang saya hadapi adalah lawan yang berat, lawan yang bagus," kata Maman Abdurrahman dalam sesi jumpa pers yang turut dihadiri BolaSport.com, Senin (28/2/2022).

"Saya pikir siapapun lawannya saya harus memenangkan pertandingan, sama seperti sekarang, tidak ada yang spesial buat saya."

Baca Juga: Thomas Tuchel Dilarang Ganti Kiper Lagi untuk Adu Penalti Berikutnya

"Semua lawan di liga ini bagus, cukup berat dan saya harus fokus, yang paling penting bagaimana saya bekerja keras bekerja sama sama tim, bagaimana saya bisa mengaplikasikan apa yang sudah coach berikan di latihan," ujarnya.

Sementara itu, duel antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung bakal terlaksana di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (1/3/2022).

Dari segi persiapan Maman mengabarkan bahwa Persija tak memiliki kendala.

Baca Juga: Bukan ke Honda, Joan Mir Malah 'Pedekate' dengan Yamaha untuk MotoGP 2023

Semua pemain juga dalam keadaan yang siap bertanding.

Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman, sedang melakukan pemanasan dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman, sedang melakukan pemanasan dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021.

Maman hanya berharap jika besok pemain bisa dinyatakan negatif dalam tes PCR sehingga dapat bermain.

"Seperti yang dikatakan coach bahwa tim dalam kondisi yang bagus, secara tim bagus, secara individu juga bagus," ucap Maman.

"Mudah-mudahan hasil PCR juga bagus."

"Sebagai pemain saya punya target memenangkan pertandingan karena kita harus mendekatkan ke tim di atas kita," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Jay Idzes Siap Terapkan Strategi Bertahan ala Italia di Laga Timnas Indonesia Vs Jepang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X