Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Senang Kembali Bermain Sepak Bola, Christian Eriksen Ingin Lebih Fokus bersama Brentford

By Khasan Rochmad - Senin, 28 Februari 2022 | 21:00 WIB
Momen Christian Eriksen kembali bermain sepak bola pada laga Brentford melawan Newcastle United dalam lanjutan pekan ke-27 Liga Inggris, Sabtu (26/2/2022)
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Momen Christian Eriksen kembali bermain sepak bola pada laga Brentford melawan Newcastle United dalam lanjutan pekan ke-27 Liga Inggris, Sabtu (26/2/2022)

BOLASPORT.COM – Christian Eriksen fokus untuk membantu Brentford lolos dari zona degradasi dan bertahan di Liga Inggris.

Laga Brentford melawan Newcastle United pada pekan ke-27 Liga Inggris 2021-2022 menjadi laga spesial bagi Christian Eriksen.

Christian Eriksen kembali bermain sepak bola setelah tujuh bulan menjalani rehabilitasi atas insiden serangan jantung yang menimpanya pada ajang EURO 2020.

Pemain asal Denmark ini masuk pada menit ke-52 menggantikan Mathias Jensen.

Christian Eriksen disambut meriah oleh para pendukung yang hadir di Brentford Community Stadium.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Takkan Pensiun sebelum Bawa AC Milan Juara

Dalam laga ini, Brentford gagal memetik kemenangan dan harus mengakui keunggulan Newcastle United dengan skor 0-2.

Gol Newcastle United dicetak oleh Joelinton pada menit ke-33 dan Joseph Willock menit ke-44.

Eriksen merasa senang dengan kembalinya dia bermain sepak bola, terlebih bagi orang-orang yang sudah mendukungnya.

“Ambil hasilnya dan saya adalah orang yang bahagia," kata Eriksen, dikutip BolaSport.com dari Standard.

“Melalui apa yang telah saya lalui bersama keluarga saya untuk kembali ke sini adalah perasaan yang luar biasa dan saya senang itu benar-benar terjadi.”

Baca Juga: David Moyes Senang dengan Performa West Ham saat Kalahkan Wolverhampton dan Mengutuk Perang

"Ini sangat istimewa. Sejak hari pertama, mereka sangat memerhatikan saya dan senang bisa masuk,” ujar Eriksen melanjutkan.

Meskipun senang terhadap kesempatan yang diberikan untuk dapat bermain sepak bola kembali, ia lebih memilih fokus untuk Brentford.

Eriksen mengungkapkan bahwa keinginannya adalah membuat Brentford menghindari zona degradasi dan bertahan di Liga Inggris musim 2022-2023.

“Saya pikir semua orang tahu bahwa setiap pertandingan sangat penting,” kata Eriksen.

“Semua orang benar-benar fokus, tidak ada yang naif. Semua orang fokus melakukan pekerjaan kami dan berusaha untuk tetap terjaga.”

Baca Juga: VIDEO - Aksi Nutmeg Kejam Pedri, Dribel ala Iniesta, dan Umpan Super Mirip Xavi

“Kepercayaan diri ada dari semua orang untuk tetap bertahan”

“Saya ingin mendapatkan perasaan dan sentuhan saya kembali kemudian membantu Brentford tetap berada di atas di Liga Inggris,” ucapnya.

Brentford saat ini masih berada di papan bawah klasemen menempati posisi ke-15 dengan perolehan 24 poin.

Mereka hanya terpaut tiga poin dari zona degradasi yang dihuni Burnley di peringkat 18 dengan catatan 21 poin.

Baca Juga: Demi Bela Ukraina dari Serangan Rusia, Eks Bek Arsenal Rela Cuti dari Karier Kepelatihan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : standard.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Sendiri Ogah Lihat Permainan Tim, AC Milan Cari Aman tetapi Masih Ngimpi Scudetto

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X