Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Juara Piala Liga Inggris Berkat Kiper Rasa Striker

By Sri Mulyati - Senin, 28 Februari 2022 | 21:45 WIB
Kiper Liverpool, Caoimhin Kelleher (kiri), ikut merayakan kesuksesan timnya menjuarai final Piala Liga Inggris 2021-2022 di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (27/2/2022) waktu setempat atau Senin dini hari WIB
TWITTER.COM/LFC
Kiper Liverpool, Caoimhin Kelleher (kiri), ikut merayakan kesuksesan timnya menjuarai final Piala Liga Inggris 2021-2022 di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (27/2/2022) waktu setempat atau Senin dini hari WIB

k

BOLASPORT.COM - Keberhasilan Liverpool memenangi Piala Liga Inggris musim 2021-2022 diraih berkat sosok kiper mereka, Caoimhin Kelleher, yang serasa seorang striker.

Liverpool keluar sebagai juara Piala Liga Inggris setelah mengalahkan Chelsea pada laga final yang digelar di Stadion Wembley, Minggu (27/2/2022).

Setelah bermain imbang tanpa gol hingga babak perpanjangan waktu, Liverpool akhirnya mengalahkan Chelsea dengan skor 11-10 pada adu penalti.

Skor 11-10 pada adu penalti membuat kiper kedua tim harus turun tangan ikut sebagai penendang.

Chelsea gagal setelah kiper mereka, Kepa Arrizabalaga, justru menembakkan bola melambung melewati mistar.

Baca Juga: Ditanya soal Kemungkinan Quadruple, Juergen Klopp: Piala Liga Inggris Baru Permulaan

Sebaliknya, Liverpool diuntungkan dengan kehadiran Caoimhin Kelleher di laga tersebut.

Kelleher turun sebagai penendang penalti ke-11 dan sukses menyarangkan bola ke gawang Arrizabalaga.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, memang memilih menurunkan Kelleher pada laga final kali ini.

Penampilan Kelleher dalam tiga laga Piala Liga Inggris memang membuat skuad Liverpool terkesan.

Baca Juga: Demi Gelar Liga Inggris, Pep Guardiola Ingin Man City Menangkan Seluruh Laga Tersisa

Kepercayaan Klopp pun dibayar dengan baik oleh Kelleher pada partai puncak.

Tampil penuh selama 120 menit dan bahkan hingga babak adu jotos, Kelleher tidak juga goyah.

Kiper asal Republik Irlandia tersebut ternyata memiliki latar belakang yang cukup unik.

Latar belakang yang tidak biasa ini membuat Kelleher mampu membantu Liverpool kala dihadapkan dengan tendangan penalti.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Takkan Pensiun sebelum Bawa AC Milan Juara

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Kelleher memulai karier sepak bolanya sebagai seorang striker.

Karier Kelleher dimulai sekitar 20 tahun lalu di klub asal Republik Irlandia, Ringmahon Rangers.

Kelleher bergabung dengan klub tersebut sejak level U-5 dan secara berkala menaikkan levelnya.

"Awalnya ia seorang striker dan baru menjadi kiper saat berada di tim U-14," ujar Sekretaris Ringmahon Rangers, Sean Fitzgerald.

Baca Juga: David Moyes Senang dengan Performa West Ham saat Kalahkan Wolverhampton dan Mengutuk Perang

"Dia terbiasa mencetak 20 hingga 30 gol selama semusim sebelum akhirnya berada di posisi penjaga gawang," kata Fitzgerald menambahkan.

Setelah bertahan bersama Ringmahon hingga level U-18, Kelleher lalu bergabung dengan tim muda Liverpool pada musim 2015-2016.

Perjalanannya untuk menembus tim inti Liverpool memang tidak mudah.

Baca Juga: Demi Bela Ukraina dari Serangan Rusia, Eks Bek Arsenal Rela Cuti dari Karier Kepelatihan

Namun, untuk musim ini, Kelleher mampu mendapat kesempatan tampil sebanyak delapan kali di semua ajang.

Puncaknya, ia berperan besar dalam raihan gelar Piala Liga Inggris dan membantu Liverpool meraih status sebagai raja di kompetisi tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
16
39
2
Chelsea
17
35
3
Arsenal
17
33
4
Nottm Forest
17
31
5
Bournemouth
17
28
6
Aston Villa
17
28
7
Man City
17
27
8
Newcastle
17
26
9
Fulham
17
25
10
Brighton
17
25
Klub
D
P
1
Persebaya
16
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
16
28
4
PSM
16
27
5
Borneo
16
26
6
Dewa United
16
25
7
Arema
16
25
8
Bali United
15
24
9
Persik
16
24
10
Persita
16
24
Klub
D
P
1
Atlético Madrid
18
41
2
Real Madrid
18
40
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Atalanta
17
40
2
Napoli
17
38
3
Inter
15
34
4
Lazio
17
34
5
Fiorentina
15
31
6
Juventus
17
31
7
Bologna
16
28
8
Milan
16
26
9
Udinese
16
20
10
Roma
17
19
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X