Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meskipun Raih 7 Ballon d'Or, Lionel Messi Tetap Butuh Adaptasi di PSG

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 28 Februari 2022 | 22:45 WIB
Lionel Messi dinilai tetap membutuhkan adaptasi di Paris Saint-Germain, meskipun meraih tujuh Ballon d'Or.
TWITTER.COM/OPTAJEAN
Lionel Messi dinilai tetap membutuhkan adaptasi di Paris Saint-Germain, meskipun meraih tujuh Ballon d'Or.

BOLASPORT.COM - Lionel Messi dinilai tetap membutuhkan adaptasi di Paris Saint-Germain (PSG), meskipun meraih tujuh Ballon d'Or.

Paris Saint-Germain berhasil mendatangkan eks megabintang Barcelona, Lionel Messi, pada awal musim 2021-2022.

Messi bergabung dengan PSG sebagai pemain bebas transfer karena kontraknya habis di Barcelona.

Barcelona tak mampu memberikan kontrak baru kepada Messi karena kondisi keuangan yang tidak memungkinkan.

Alhasil, mau tak mau, Messi harus bergabung dengan PSG.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Seharusnya Bermain di Amerika Serikat atau China

Kedatangan Messi ke Paris pun disambut dengan baik oleh para pendukung PSG.

Kapten timnas Argentina itu dinilai mampu memberikan suntikan motivasi dan tenaga untuk PSG agar bisa meraih trofi Liga Champions pertama mereka.

Namun, kenyataan rupanya tidak sesuai dengan ekspektasi para pendukung Les Parisiens.

Messi dinilai masih belum mampu menunjukkan daya magisnya sepanjang musim ini bersama PSG.

Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Messi belum mencetak banyak gol musim ini.

Baca Juga: Karena 1 Alasan, Putra Diego Maradona Yakin Lionel Messi Bakal Mudik ke Barcelona pada Musim Panas 2022

Di ajang Liga Prancis, Messi baru mencetak dua gol dari 16 laga.

Meski demikian, Messi telah berhasil mencatatkan 11 assist di liga domestik.

La Pulga juga lebih tajam selama berlaga di ajang Liga Champions lewat catatan lima gol dari enam laga bersama PSG.

Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, gagal mencetak gol lewat penalti pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 melawan Real Madrid di Stadion Parc des Princes, Selasa (15/2/2022).
TWITTER.COM/ESPNSTATSINFO
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, gagal mencetak gol lewat penalti pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 melawan Real Madrid di Stadion Parc des Princes, Selasa (15/2/2022).

Penampilan Messi yang dinilai kurang memuaskan itu pun menuai kritikan dari berbagai pihak.

Baca Juga: Jelang Duel Napoli Vs Barcelona, Xavi Tempatkan Maradona di Bawah Messi

Mengetahui Messi dikritik, bintang PSG, Kylian Mbappe, pun pasang badan.

Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda, Mbappe menyebut kalau Messi tetap merupakan sosok pemain hebat.

Selain itu, Mbappe juga memaklumi kondisi Messi yang baru saja bergabung dengan PSG.

Menurut penyerang asal Prancis itu, Messi tetap butuh adaptasi di PSG, meskipun dia sudah mendapatkan tujuh trofi Ballon d'Or.

"Dia pemain hebat. Saya senang untuknya karena kami tahu dia menyesuaikan diri dengan kehidupan baru, kota baru, dan klub baru," ucap Mbappe.

Baca Juga: Wahai Lionel Messi dan Neymar, MLS Bukan Rumah untuk Pensiun

Momen Lionel Messi dan Kylian Mbappe cetak brace pada laga Paris Saint-Germain kontra Club Brugge pada matchday ke-6 Grup A Liga Champions 2021-2022.
TWITTER.COM/FOTOMAC
Momen Lionel Messi dan Kylian Mbappe cetak brace pada laga Paris Saint-Germain kontra Club Brugge pada matchday ke-6 Grup A Liga Champions 2021-2022.

"Dan bahkan meskipun Anda memenangkan tujuh Ballon d'Or, Anda harus beradaptasi juga."

"Namun, dia semakin baik dan lebih baik. Dia bahagia dan saya selalu mengatakannya di bagian pertama musim ini, jika kami memiliki Messi yang hebat, itu bagus dan lebih baik," lanjut Mbappe.

Mbappe mengaku sangat senang bermain dengan Messi yang merupakan pemain hebat.

"Bermain dengan dia itu mudah. ​​Saya selalu ingin bermain dengan pemain hebat dan pemain hebat dibuat untuk bermain dengan pemain hebat dan kami bersenang-senang di lapangan. Secara pribadi, saya sangat menikmatinya," tutur Mbappe.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sportskeeda
REKOMENDASI HARI INI

Asnawi Mangkualam Kirim Sindiran, Media Vietnam Langsung Panas

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136