Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

De Ligt Akui Kepergian Mendadak Ronaldo Buat Juventus Loyo di Awal Musim

By Sri Mulyati - Rabu, 2 Maret 2022 | 08:00 WIB
Ekspresi megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Italia kontra Udinese di Stadion Dacia Arena, Minggu (22/8/2021).
TWITTER.COM/ESPNFC
Ekspresi megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga Liga Italia kontra Udinese di Stadion Dacia Arena, Minggu (22/8/2021).

BOLASPORT.COM - Bek tengah Juventus, Matthijs de Ligt, mengakui bahwa timnya loyo pada awal musim 2021-2022 karena kepergian mendadak Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo memang hengkang dari Juventus saat bursa transfer musim panas tahun lalu mendekati penutupan.

Sang megabintang bahkan sudah sempat memainkan satu laga bersama Juventus pada musim ini.

Penampilan tersebut dianggap sebagai bukti komitmen panjang Ronaldo bersama Juventus.

Sepanjang musim panas tahun lalu, Ronaldo memang terus dikabarkan akan hengkang ke klub lain.

Baca Juga: Hasil Lengkap Piala FA - Pembunuh Man United Makan Korban, Tottenham Hotspur yang Kini Ditelan

Ronaldo awalnya erat dikaitkan akan hijrah ke Liga Inggris dan bergabung dengan Manchester City.

Akan tetapi, sang megabintang akhirnya justru kembali ke Manchester United yang merupakan klub lamanya.

Keputusan Ronaldo tersebut cenderung mendadak dan hal tersebut berpengaruh besar ke Juventus.

Hal ini diakui sendiri oleh bek tengah Juventus asal Belanda, Matthijs de Ligt.

Baca Juga: Neymar Batal Gabung Real Madrid Setelah Foto bareng Ronaldo

"Kami kehilangan Ronaldo secara mendadak pada musim panas tahun lalu dan oleh karena itu, kami juga kehilangan 30 gol," ujar De Ligt seperti dilansir BolaSport.com dari DAZN.

"Kepergian yang mendadak membuat kami tidak bisa langsung mendapatkan striker seperti Dusan Vlahovic," kata De Ligt menambahkan.

Juventus pun saat itu hanya mengandalkan dua striker yang ada di dalam skuad, Alvaro Morata dan Paulo Dybala.

Namun, keduanya gagal tampil cemerlang mengisi kekosongan yang ditinggalkan Ronaldo.

Baca Juga: Hasil Coppa Italia - AC Milan dan Inter Milan Mandul di Depan Gawang, Derby della Madonnina Berakhir Tanpa Pemenang

Perolehan gol Morata dan Dybala masing-masing tidak ada yang mencapai 10 gol.

Catatan tersebut berpengaruh terhadap penampilan keseluruhan Juventus di Liga Italia.

Dalam empat laga awal, Juventus gagal meraih kemenangan atas lawan-lawannya.

Rentetan hasil tersebut sempat membuat Juventus terdampar di papan tengah klasemen.

Baca Juga: Hasil Piala FA - Geser 4 Senior, Kapten Baru dari Ukraina Bawa Man City Lolos ke 8 Besar

Perlahan, tim asuhan Massimiliano Allegri pun mampu merangkak naik dan kini berada di urutan keempat.

Bursa transfer musim dingin tahun ini pun dimanfaatkan Juventus untuk mendatangkan striker anyar.

Klub berjuluk Si Nyonya Tua tersebut rela mendatangkan Dusan Vlahovic dari Fiorentina dengan harga 81,6 juta euro (sekitar Rp1,3 triliun).

Baca Juga: Muak Ditanya soal Perang Rusia-Ukraina, Thomas Tuchel Beri Pernyataan Emosional

Jumlah tersebut tergolong mahal, tetapi sepadan dengan kemampuan Vlahovic mencetak 17 gol pada setengah musim ini.

Kehadiran Vlahovic diharapkan bisa mempertajam lini serang Juventus yang sempat kehilangan pemain terbaiknya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : dazn.com
REKOMENDASI HARI INI

Link Streaming Paraguay vs Argentina - Nonton Messi Patahkan Catatan Aneh, Live Pagi Ini

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X