BOLASPORT.COM - Gambaran kekuatan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023, termasuk peluang adanya pemain naturalisasi hingga Marc Klok.
Pelatih asal Korea Selatan memiliki target realistis namun tinggi di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Seperti diketahui, timnas Indonesia akan menghadapi babak Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait pada 8-14 Juni 2022.
Dalam ajang Kualifikasi Piala Asia 2023, timnas Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Yordania, Kuwait dan Nepal.
Melawan dua tim timur tengah dan satu negara Asia Selatan, Shin Tae-yong mengaku optimistis.
Baca Juga: Striker Persipura Kecam Vladimir Putin sebagai Pembunuh dan Serukan Warga Rusia Melawannya
Target Shin tinggi namun cukup realistis karena ia ingin timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2023 meski berstatus runner-up.
“Untuk Kualifikasi Piala Asia target kami lolos dari grup walaupun runner-up,” ujar Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (2/3/2022).
“Kami targetkan untuk lolos ke Piala Asia,” imbuhnya.
Dengan target tersebut, pelatih berusia 52 tahun itu akan mempersiapkan tim dengan baik.
Shin Tae-yong juga menyatakan bila akan menggunakan ajang SEA Games sebagai bagian persiapan Kualifikasi Piala Asia 2023.
Shin menyebut sebanyak 80 persen dari skuad SEA Games 2021 akan jadi bagian dari skuat timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.
“Untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia pemain inti itu 80 persen skuad SEA Games,” kata Shin.
Baca Juga: Buntut Bentrokan Suporter Persija Vs Persib di Bogor, 26 Orang Ditangkap 1 Jadi Tersangka
“Jadi dengan pemain itu kami siapkan Piala Asia,” tuturnya.
Sementara itu, SEA Games bakal digelar 12-23 Mei 2022 di Vietnam.
Shin Tae-yong bakal memanggil pemain-pemain luar negeri seperi Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman dan Asnawi Mangkualam untuk tampil di SEA Games.
Oleh karena itu, Shin Tae-yong meminta PSSI agar segera berkomunikasi dengan klub-klub luar negeri dari sekarang.
"Untuk SEA Games kami mau pakai pemain abroad,” ujar Shin.
"Sedang komunikasi dengan federasi agar kami bisa buat pemanggilan dari sekarang,” tambahnya.
Shin Tae-yong juga berpeluang memainkan gelandang naturalisasi Persib Bandung, Marc Klok yang diprediksi akan bisa membela timnas Indonesia sejak April 2022.
Baca Juga: Tiga Pemain Binaan Diklat Persib Bandung Dipanggil Timnas U-16 Indonesia
Selain itu, kekuatan timnas Indonesia juga berpeluang bertambah dari proses naturalisasi yang sedang diproses PSSI.
Saat ini, ada 3 nama yakni Sandy Walsh, Jordi Amat dan Shayne Pattynama yang sedang menjalani proses naturalisasi.
Dua nama yang disebut pertama yakni Sandy dan Jordi sudah sangat dekat jadi WNI dan diharapkan bisa membela timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023.
Walau begitu, Shin Tae-yong harus membagi fokusnya terlebih dulu untuk timnas U-19 Indonesia pada Maret-April 2022 ini untuk TC di Korsel.
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar