BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, menegaskan jika timnya saat ini fokus memaksimalkan pertandingan tersisa demi mendapatkan hasil terbaik di Liga 1 musim ini.
Persija saat ini berada di posisi ketujuh klasemen sementara.
Tim Macan Kemayoran dipastikan sudah sulit untuk mencapai gelar juara musim ini atau finis di posisi ketiga klasemen.
Dengan modal 38 poin maka jika enam laga selalu menang mereka maksimal mendapatkan 56 poin.
Baca Juga: Curhat Kompatriot Lionel Messi Usai Akhiri Kekeringan Gol bareng Inter Milan dengan Hattrick
Melihat kondisi ini, Persija harus menentukan target baru musim ini.
Pelatih Sudirman, menegaskan jika saat ini timnya memiliki fokus untuk pertandingan.
Mereka tidak terlalu memikirkan persaingan di papan klasemen.
Baca Juga: Klasemen Liga Italia - Inter Milan di Puncak, Hitungan Jadi Rumit kalau Napoli Vs AC Milan Seri
Saat ini yang harus dilakukan adalah fokus menatap laga kedepan dan meraih kemenangan.
Apalagi, mereka besok akan menghadapi lawan berat yakni Bali United (6/3/2022).
"Target saya bersama tim, saya selalu menekankan bahwa kita harus fight pada satu pertandingan."
"Kita jangan bicara jauh kedepan, pertandingan di depan kita ini harus kita menangkan," kata Sudirman pada sesi jumpa pers jelang laga melawan Bali United.
Baca Juga: Ditanya soal Kans Jadi Pelatih Permanen Man United, Begini Jawaban Ralf Rangnick
Pelatih yang berhasil membawa Persija meraih juara di Piala Menpora 2021 ini menambahkan jika mereka harus terus berjuang demi mendapatkan poin maksimal.
Menurutnya, hal tersebut lebih penting dilakukan daripada menghitung peluang di papan klasemen.
Harapannya dengan memaksimalkan pertandingan maka posisi mereka menjadi lebih baik di akhir musim.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Alex Rins Tersenyum Pecundangi Marc Marquez pada Hari Pertama
Persija pada lima laga terakhir baru mendapatkan satu kali kemenangan.
Kemenangan atas Bali United bisa jadi momentum untuk keluar dari hasil minor dan modal bagus untuk perjuangan hingga akhir musim.
"Harus berjuang dari awal sampai akhir, harus bekerja sama bersama, berjuang bersama."
"Sehingga apapun hasilnya kalau kita sudah berjuang maksimal, kita akan menerima itu dengan lapang dada."
"Intinya setiap pertandingan harus berusaha untuk menang dan membawa tiga poin," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar