BOLASPORT.COM - Pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick, mengatakan Erik ten Hag punya peluang lebih besar untuk menggantikan dirinya musim depan.
Ralf Rangnick menjadi pelatih interim Manchester United menyusul pemecatan Ole Gunnar Solskjaer pada November 2021.
Sesuai dengan titelnya, Rangnick hanya akan melatih Cristiano Ronaldo dkk hingga akhir musim 2021-2022.
Ralf Rangnick akan mengisi jabatan konsultan klub pada musim depan.
Manchester United pun masih mencari pelatih baru untuk musim 2022-2023.
Dua nama yang disebut-sebut menjadi kandidat kuat adalah Mauricio Pochettino, pelatih Paris Saint-Germain, dan Erik ten Hag, juru taktik Ajax Amsterdam.
Ralf Rangnick tahu kedua nama ini kerap disebut-sebut akan mengisi posisi juru taktik Setan Merah musim depan.
Dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News, Rangnick tak segan membeberkan 'jagoannya' dalam bursa pelatih baru Man United.
Baca Juga: Kalau Gagal Dapatkan Pochettino atau Ten Hag, Man United Bakal Beralih ke Pelatih Southampton
“Saya tidak mengenal Erik ten Hag secara personal. Namun, saya melihat perkembangan di Ajax Amsterdam sejak dia melatih dan saya tahu sedikit saat dia menjadi staf pelatih Bayern Muenchen,” tutur Rangnick.
“Dia salah satu pelatih top di Eropa selain beberapa nama lain,” katanya lagi.
Namun demikian, Rangnick mengatakan ia dan petinggi klub Manchester United lainnya belum membahas lagi soal kandidat pelatih baru musim depan.
Baca Juga: Juventus Persiapkan Tawaran Kontrak Besar untuk Paul Pogba
“Sejauh ini, kami belum membahas lagi soal topik pelatih baru. Belum ada yang membicarakan soal ini sejak berbulan-bulan setelah saya datang,” ujar Rangnick.
“Saya tahu pasti pendapat saya soal pelatih yang cocok, tetapi saya dan pihak klub belum membahasnya lagi,” tutur Ralf Rangnick.
Sejak ditangani Ralf Rangnick, Manchester United sudah mengumpulkan tujuh kemenangan dari 13 pertandingan di Liga Inggris.
Baca Juga: Sarri Beri Tahu Rangnick kalau Cristiano Ronaldo Tak Suka Jadi Penyerang Tengah
Man United pun saat ini masih berada pada urutan keempat klasemen sementara Premier League.
Di sisi lain, Erik ten Hag sudah pernah angkat bicara soal gosip bahwa dia akan merapat ke Old Trafford musim depan.
Ten Hag mengatakan fokus utamanya tetaplah perjalanan Ajax Amsterdam untuk sisa musim ini.
"Prioritas saya adalah Ajax Amsterdam. Tidak ada pikiran soal masa depan. Topik utama soal Ajax Amsterdam seharusnya bukan soal karier saya, tetapi soal bagaimana kami bisa terus memenangi pertandingan?" kata pelatih berusia 52 tahun tersebut.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Manchester Evening News |
Komentar