Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSG Jadikan Marcus Rashford sebagai Opsi Gantikan Kylian Mbappe

By arizalmuhammad45 - Selasa, 8 Maret 2022 | 17:00 WIB
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford.
TWITTER.COM/MARCUSRASHFORD
Penyerang Manchester United, Marcus Rashford.

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain bersiap dengan kepergian Kylian Mbappe dan sudah mempersiapkan opsi pengganti, salah satunya Marcus Rashford.

Marcus Rashford masuk dalam radar incaran PSG untuk menggantikan Kylian Mbappe yang sudah semakin dekat dengan tim ibu kota Spanyol, Real Madrid.

Dikutip BolaSport.com dari Twitter @FabrizioRomano, sang pakar transfer mengungkapkan Rashford jadi salah satu incaran PSG jika Mbappe benar-benar jadi bergabung ke Real Madrid.

Baca Juga: Legenda Man United Berat Hati Sebut Arsenal Akan Finis di Empat Besar

Pemain berusia 24 tahun tersebut musim ini telah bermain bersama Manchester United sebanyak 24 kali.

Rashford sudah menorehkan 5 gol dan 2 assist untuk semua kompetisi.

Pemain yang bergabung dengan tim utama Setan Merah sejak 1 Januari 2016 lalu ini mendapatkan kepercayaan dari pelatih untuk bermain dengan total 1.269 menit di semua kompetisi musim ini.

Baca Juga: Di Derbi Manchester, Man United Tak Punya Stamina saat Melawan Man City

Akan tetapi, kondisi Manchester United terbilang kurang baik dengan menempati posisi ke-5 klasemen Liga Inggris.

Minggu kemarin (6/3/2022), mereka kalah telak dari rival sekotanya, Manchester City, dengan skor 1-4.

Rashford sendiri terakhir meraih gelar juara bersama Setan Merah pada 2017, yaitu saat memenangi Piala Liga Inggris dan Liga Europa.

Pemain dengan tinggi 1,85 meter ini memiliki kontrak dengan United yang akan berakhir pada 30 Juni 2023.

Setelah lama berpuasa gelar, mungkin pindah ke klub lain akan menjadi opsinya di bursa transfer musim depan.

Baca Juga: Sedang Tampil Buruk, Marcus Rashford Diminta Ikuti Jejak Rekan Setim

Bergabung dengan PSG mungkin akan jadi godaan untuknya.

PSG saat ini dihuni pemain-pemain kelas atas, mulai dari Neymar Jr hingga Lionel Messi, yang jadi pemenang Ballon d'Or terbanyak dengan jumlah 7 kali.

Musim ini, PSG kembali melesat jauh dari rival-rivalnya di Liga Prancis dengan poin sementara 62 di puncak klasemen.

Mereka diikuti peringkat kedua, Nice, dengan poin 49.

Dengan jarak poin sebanyak itu, PSG sangat dijagokan untuk kembali meraih gelar Liga Prancis musim ini.

Saat ini PSG juga masih dalam misi perebutan gelar Liga Champions dan akan bertemu Real Madrid pada leg kedua babak 16 besar, Rabu (9/3/2022) atau Kamis dini hari WIB.

Baca Juga: Paul Scholes Nilai Marcus Rashford seperti Bermain dengan Terpaksa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal International, Transfermarkt, Twitter Fabrizio Romano
REKOMENDASI HARI INI

Bukan Vietnam, Asnawi Mangkualam Ingin Bertemu Tim Ini di Final ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X