BOLASPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Mohammed Rashid mengunggah video di instagram yang diduga untuk menyindir direktur keuangan Arema FC, Alif Rizki.
Persib Bandung memenangi laga krusial melawan Arema FC dengan skor 2-1 pada pekan ke-30 Liga 1 2021-2022, di Stadion Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali, Rabu (9/3/2022) malam WIB.
Arema FC unggul duluan pada menit ke-53 lewat gol Jayus Hariono.
Namun, Persib Bandung bangkit melalui 2 gol yang diciptakan oleh striker pengganti, Bruno Cantanhede.
Selain drama yang tersaji sepanjang pertandingan, laga Arema FC Vs Persib juga menyajikan adu perang urat syaraf di media sosial.
Baca Juga: Resmi Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi, Persiraja Banda Aceh Ambil Sisi Positifnya
Sebelum laga Arema FC Vs Persib Bandung, di media sosial tersebar video editan yang menunjukkan Direktur Keuangan Arema FC, Alif Rizki memotivasi pemain Singo Edan.
Dalam video yang tayang di tiktok itu, Alif Rizki ingin para pemain Arema FC tampil maksimal untuk mengalahkan Persib Bandung.
"Presiden titip pesan, Biru Barat (Persib) harus ditenggelamkan sama Biru Timur (Arema FC)," kata Alif.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Instagram, BolaSport.com |
Komentar