Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bak Cenayang, Ramalan Karim Benzema Benar-benar Terjadi

By Ivan Rahardianto - Jumat, 11 Maret 2022 | 01:00 WIB
Sebelum pertandingan melawan PSG, Karim Benzema meramal pertandingan melawan PSG akan menjadi panggunggnya. Dan yang terjadi, ramalan tersebut benar-benar menjadi kenyataan.
TWITTER.COM/TOISPORTS
Sebelum pertandingan melawan PSG, Karim Benzema meramal pertandingan melawan PSG akan menjadi panggunggnya. Dan yang terjadi, ramalan tersebut benar-benar menjadi kenyataan.

BOLASPORT.COM - Sebelum melawan PSG, Karim Benzema meramal pertandingan itu akan menjadi panggunggnya, dan yang terjadi, ramalan tersebut benar-benar menjadi kenyataan.

Real Madrid menjamu Paris Saint-Germain (PSG) pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (9/3/2022) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Hasilnya, Real Madrid berhasil menumbangkan PSG dengan skor 3-1.

Tigal gol Real Madrid tercipta berkat hat-trick dari Karim Benzema di babak kedua.

Pemain berusia 34 tahun itu mencetak gol pada menit ke-61, 76' dan 78', untuk mengamankan satu tempat Real Madrid di babak 8 besar Liga Champions 2021-2022.

Baca Juga: Bek Barcelona Lupa Identitas, Tak Gubris Messi dan Pilih Puji Benzema

 

Menariknya, apa yang dilakukan oleh Benzema dengan penampilan impresifnya, seperti menjawab ramalannya sendiri.

Pasalnya, sebelum laga melawan PSG, Niska, teman Benzema, telah membocorkan percakapan WhatsApp antara dia dan pemain Real Madrid itu.

Dalam percakapan tersebut, Benzema meramal pertandingan melawan PSG akan menjadi panggungnya.

Yang terjadi bak cenayang, pertandingan Real Madrid melawan PSG memang menjadi panggung untuk Benzema.

Baca Juga: Teknik Sihir ala Benzema, Sudah 3 Kiper Berbeda Blunder Mendadak

Dilansir BolaSport.com dari Sportbible, Benzema menulis:

"Ini akan menjadi eksplosif. Mereka [PSG] tidak akan melakukan apa-apa. Ini cerita saya," ucap Benzema, dinukil BolaSport.com dari Sportbible. 

Meskipun Benzema mencuri perhatian berkat  hat-trick-nya, ia juga terlibat dalam insiden kontroversial pada pertandingan tersebut.

Dalam momen gol pertama, Benzema memberi tekanan pada Gianluigi Donnarumma saat pemain Italia itu bermain-main dengan bola di dalam kotak penalti. 

Akibatnya, Donnarumma kehilangan penguasaan bola dan melakukan operan ngawur yang membuat bola diambil Vinicius Junior.

Vinicius Junior kemudian mengirimkan umpan ke  Benzema yang dengan mudah menceploskan bola ke gawang PSG

Gol Benzema membuat PSG sangat marah. 

Bahkan hal ini sampai membuat Presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi, berjalan ke terowongan untuk mencari wasit.

Baca Juga: Top Scorer Liga Champions - Hat-trick ke Gawang PSG, Benzema Salip Cristiano Ronaldo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : sportbible.com
REKOMENDASI HARI INI

Hasil ASEAN Cup Women 2024 - Ganyang Malaysia, Timnas Indonesia ke Semifinal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136