BOLASPORT.COM - Dua wakil tim Indonesia dari nomor ganda campuran akan berjuang memperebutkan tiket semifinal pada German Open 2022.
Dua wakil tim Indonesia dijadwalkan bertanding di Westerngie Sporthalle Muelheim an der Ruhr Germany, hari ini (11/3/2022).
Mereka adalah pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso.
Dalam pertandingan hari ini, Rinov/Pitha akan tampil pertama melawan unggulan kelima, Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris).
Baca Juga: German Open 2022 - Baru Babak Kedua, Ratu-ratu Bulu Tangkis Angkat Koper Berbarengan
Melihat rekor pertemuan kedua pasangan, Rinov/Pitha hanya pernah bertemu dengan Ellis/Smith satu kali
Saat itu, Rinov/Pitha meraih kemenangan atas Ellis/Smith saat berjumpa pada ajang Swiss Open yang digelar tiga tahun yang lalu.
Wakil Indonesia kedua yang akan berlaga adalah pasangan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso.
Adnan/Mychelle datang ke perempat final usai mengalahkan pasangan Denmark, Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby (Denmark).
Baca Juga: German Open 2022 – Jepang Makin Merana, Matsuyama/Shida Takluk dari Pemain Non Unggulan
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar