BOLASPORT.COM - Jadwal UFC Vegas 50 menampilkan pertarungan divisi kelas berat ringan antara Thiago Santos (22-9) dan Magomed Ankalaev (16-1) pada main event.
Serial acara tarung UFC Fight Night akan dilanjutkan dengan UFC Vegas 50 yang berlangsung di UFC Apex, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (13/3/2022) pagi WIB.
UFC Vegas 49 akan menampilkan 14 pertarungan yang terbagi ke dalam dua sesi yaitu preliminary card mulai pukul 4.00 WIB dan main card mulai pukul 07.00 WIB.
Mantan penantang gelar kelas berat ringan, Santos, akan ditantang Ankalaev yang sedang naik daun dengan tren tujuh kemenangan beruntun.
Baca Juga: Pernah Dibikin Keok, Kevin Lee Yakin Charles Oliveira Bisa Libas 2 Jagoan Kelas Ringan
Petarung asal Dagestan, Rusia, tersebut baru sekali menelan kekalahan dalam 17 pertarungannya di semua ajang MMA.
Ankalaev sulit untuk dikalahkan berkat kemampuan striking dan grappling yang sama baiknya. Namun, bukan berarti tak ada celah.
Santos merasa bahwa sang lawan belum teruji dalam pertarungan lima ronde. Sekadar informasi, ini merupakan pertandingan main event pertama Ankalaev.
Baca Juga: Musuh Girang Makhachev Batal Diberi Pertarungan Gelar karena Jahili Bos UFC
Pengalaman menghadapi petarung-petarung jawara juga disebut Santos menjadi salah satu modalnya untuk memberi pelajaran kepada Ankalaev.
"Saya tahu dia petarung yang bagus, tangguh, dan membawa sejumlah kemenangan, jadi dia berada di titik yang bagus dalam kariernya," ujar Santos, dilansir dari UFC.
"Namun, saya punya pengalaman saya untuk dimanfaatkan. Saya telah melawan beberapa petarung terhebat di dunia, tampil berulangkali dalam main event."
Santos sendiri sedang berjuang untuk kembali ke jalur kemenangan.
Baca Juga: Siap Turun Jadi Petinju, Juara Kelas Welter UFC Akan Bikin KO Raja Tinju Dunia
Setelah kekalahan angka dari Jon Jones (plus bonus cedera) pada pertarungan gelar pertamanya di UFC, Santos baru sekali menang dalam tiga laga.
Untungnya, kemenangan datang dari pertandingan terakhir Santos saat menghadapi Johny Walker pada Oktober tahun lalu.
Santos pun tak gentar dengan sejumlah catatan kemenangan KO yang dipunyai Ankalaev.
Petarung berjuluk Marreta mengaku tidak akan benar-benar puas jika hanya menang angka seperti saat mengalahkan Walker.
Baca Juga: Demi Laga Gelar Juara, Murid Khabib Terpaksa Nurut Putusan Dana White
UFC Vegas 50 akan disiarkan secara langsung di Mola TV.
Jadwal UFC Vegas 50
Main Card (mulai pukul 07.00 WIB)
Kelas berat-ringan: Thiago Santos vs Magomed Ankalaev (main event)
Kelas bantam: Marlon Moraes vs Song Yadong (co-main event)
Kelas bulu: Sodiq Yusuff vs Alex Caceres
Kelas berat-ringan: Khalil Rountree Jr vs Karl Roberson
Kelas ringan: Drew Rober vs Terrance McKinney
Kelas menengah: Alex Pereira vs Bruno Silva
Prelims (mulai pukul 04.00 WIB)
Kelas welter: Matthew Semelsberger vs AJ Fletcher
Kelas terbang wanita: JJ Aldrich vs Gillian Robertson
Kelas bantam: Trevin Jones vs Javid Basharat
Kelas bulu: Damon Jackson vs Kamuela Kirk
Kelas terbang wanita: Sabino Mazo vs Miranda Maverick
Kelas menengah: Dalcha Lungiambula vs Cody Brundage
Kelas bantam: Kris Moutinho vs Guido Cannetti
Kelas berat-ringan: Tafon Nchukwi vs Azamat Murzakanov
*pertarungan dimulai dari bawah menuju ke atas
Baca Juga: Timnas Hoki Outdoor Indonesia Incar Piala Asia Hoki Lewat Piala AHF Putra 2022
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | UFC.com |
Komentar