BOLASPORT.COM - Tindakan suporter Chelsea yang terus menyanyikan nama Roman Abramovich mendapatkan kecaman dari Menteri Teknologi dan Ekonomi Digital Inggris, Chris Philp.
Pemilik Chelsea, Roman Abramovich, mendapatkan sanksi dari Pemerintah Inggris sebagai akibat dari hubungan dekatnya dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin.
Akibat sanksi tersebut, Chelsea dilarang menawarkan kontrak, membeli pemain, bahkan menjual tiket dan merchandise.
Meski mendapatkan sanksi dari Pemerintah Inggris, nama Abramovich terus dielu-elukan suporter Chelsea.
Pada pertandingan melawan Norwich City, Kamis (10/3/2022) atau Jumat dini hari WIB, penggemar Chelsea sekali lagi terdengar menyanyikan lagu yang memuji Abramovich.
Baca Juga: Para Pemain Mencoba Tetap Fokus Meski Chelsea Terkena Sanksi
Tindakan suporter Chelsea yang terus menyanyikan nama Abramovich mendapatkan kecaman dari Menteri Teknologi dan Ekonomi Digital Inggris, Chris Philp.
Philp mengatakan bahwa para suporter Chelsea perlu mengingat hubungan dekat Abramovich dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin, yang telah melakukan tindakan biadab di Ukraina.
"Saya mengerti mengapa penggemar Chelsea memiliki kasih sayang untuknya," kata Chris Philp, dinukil BolaSport.com dari BBC.
"Tetapi ketika rezim yang terkait dengannya melakukan kekejaman, itu lebih penting daripada sepak bola."
Baca Juga: Yel-Yel Dukungan untuk Roman Abramovich Menggema di Laga Chelsea Vs Norwich
"Jadi saya akan meminta mereka untuk berpikir dengan hati-hati sebelum melakukan itu lagi karena tindakan barbar rezim Putin yang didukung Abramovich," ujar Chris Philp menambahkan.
Terlepas dari situasi di luar lapangan, pasukan Thomas Tuchel menikmati kemenangan 3-1 atas tim papan bawah Norwich City, Kamis (11/3/2022).
Trevoh Chalobah, Mason Mount dan Kai Havertz masuk dalam daftar pencetak gol.
Kemenangan Chelsea membuat mereka unggul delapan poin dari Arsenal yang berada di urutan keempat.
Akan tetapi, The Gunners menyimpan dua pertandingan di tangan dibandingkan Chelsea.
Baca Juga: Sanksi Terhadap Roman Abramovich Tak Surutkan Minat Investor untuk Ambil Alih Chelsea
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BBC |
Komentar