BOLASPORT.COM - Robert Lewandowski cetak gol nomor 43, Bayern Muenchen tak jadi kalah dari Hoffenheim di Bundesliga.
Bayern Muenchen melakoni lanjutan pekan ke-26 Bundesliga dengan bertamu ke markas Hoffenheim.
Di Rhein-Neckar Arena, Sabtu (12/3/2022), sang penguasa gelar Liga Jerman ditahan seri 1-1.
Hasil ini mengecewakan bagi Bayern karena cuma berjarak 4 hari setelah menggunduli Red Bull Salzburg 7-1 di Liga Champions.
Manuel Neuer dkk bahkan nyaris kalah jika tak ada gol penyetara Robert Lewandowski.
Neuer lebih dulu memungut bola dari gawangnya ketika pertandingan berjalan setengah jam.
Baca Juga: Kalau Tak Bisa Rekrut Erling Haaland, Barcelona bakal Boyong Robert Lewandowski
Hoffenheim unggul melalui skema permainan yang apik nan rapi dari lini ke lini.
Muaranya ialah crossing David Raum dari sisi kanan pertahanan Bayern yang membidik Christoph Baumgartner di kotak penalti.
Sembari menjulurkan kaki, sodokan Baumgartner sukses membelokkan bola untuk bersarang ke jala Neuer.
Bayern Muenchen bereaksi dengan menambah tekanan ke pertahanan Hoffenheim.
Upaya mereka terbayar di ujung babak pertama, lagi-lagi melalui monster gol Robert Lewandowski.
Bomber Polandia itu berada dalam posisi sempurna guna menanduk bola kiriman Joshua Kimmich dari sepak pojok.
Sundulan Lewandowski melaju keras tanpa bisa dihalau kiper Oliver Baumann.
Lewandowski does what he does best ???? pic.twitter.com/O1UIgU8dHk
— ESPN FC (@ESPNFC) March 12, 2022
Aksinya melahirkan gol nomor 43 dari 36 penampilan bagi Bayern Muenchen di semua ajang musim ini.
Khusus di Bundesliga, koleksi gol Robert Lewandowski sudah mencapai 29 butir hanya dalam 26 penampilan.
Namun, sampai di situ sengatan Bayern yang menghasilkan gol.
Baca Juga: Gelandang Klub Sultan Newcastle Cetak Gol Tumit Tanpa Melihat, Bruno Fernandes Mulai Terancam
Armada Die Roten tak bisa lagi membobol gawang musuh di sisa pertandingan dan mesti puas dengan raihan 1 poin saja dari Rhein-Neckar.
Hasil ini membuat Bayern Muenchen menjalani dua pekan terakhir di Bundesliga dengan kedudukan imbang.
Sebelumnya, mereka ditahan Leverkusen melalui skor identik.
17 – Robert Lewandowski has scored 17 away goals in the #Bundesliga this season, equalling Jupp Heynckes in 1973/74 and Timo Werner in 2019/20 for the most away goals in a single season in the competition. Guest. #TSGFCB pic.twitter.com/fVvHBXOdeo
— OptaFranz (@OptaFranz) March 12, 2022
Untung bagi Bayern, mereka masih aman di puncak klasemen Bundesliga dengan margin 10 angka dari runner-up, Borussia Dortmund.
Akan tetapi, Erling Haaland cs memiliki 2 partai lebih sedikit dan akan menjalani pekan ke-26 dengan menjamu Arminia Bielefeld, Minggu (13/3/2022).
Hasil Bundesliga, Sabtu (12/3/2022)
Hoffenheim 1-1 Bayern Muenchen (Christoph Baumgartner 32'; Robert Lewandowski 45+3')
Freiburg 3-2 Wolfsburg (Vincenzo Grifo 7', 44', Nico Schlotterbeck 87'; Max Kruse 52', Maximilian Arnold 84')
Union Berlin 1-1 Stuttgart (Taiwo Awoniyi 41'-pen.; Sasa Kalajdzic 90')
Gladbach 2-0 Hertha Berlin (Alassane Plea 24'-pen., Matthias Ginter 59')
Klasemen Bundesliga
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Opta Franz, SofaScore.com |
Komentar