BOLASPORT.COM - Dipasang sebagai striker tunggal justru membuat Bruno Cantanhede tajam di depan gawang Madura United.
Persib ditantang Madura United di partai pekan ke-31 Liga 1 musim 2021/22 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Minggu (13/3/2022).
Di laga tersebut, Bruno Cantanhede dipercaya sebagai starter dalam pola 4-2-3-1 yang dipasang sang pelatih, Robert Rene Alberts.
Di laga tersebut, Bruno berhasil mencetak dua gol dalam kemenangan 3-2 atas Madura United.
Ini adalah dwigol keduanya secara beruntun, setelah lawan Arema FC.
Hebatnya lagi, gol-gol Bruno Cantanhede lahir dari insting tajam seorang striker dalam membaca arah bola.
Terutama untuk gol keduanya lawan Madura United yang lahir dari umpan jauh Ezra Walian.
Performa Bruno Cantanhede berhasil membuat Bobotoh berdecak kagum, usai rentetan performa buruk di awal kedatangannya.
Baca Juga: Respons Pelatih Persib usai Marc Klok Dipanggil Shin Tae-yong untuk SEA Games 2021
Dalam konferensi pers pasca-pertandingan, Robert Rene Alberts memuji performa Bruno Cantanhede semalam.
Ketika ditanya soal kans bermain dengan satu striker seperti pertandingan lawan Madura United, Robert Rene Alberts mengaku masih menunggu kondisi pemain.
"Kita lihat nanti karena tentunya kita harus melihat kondisi pemain," ujar Robert Rene Alberts dalam konferensi pers.
"Bruno bisa mencetak dua gol di setiap pertandingan tentunya ini sangat bagus," lanjutnya.
Baca Juga: Pesta Gol 4-0, Sudirman Bersyukur Persija Akhiri Tren Negatif
Dia berharap bahwa performa dari Bruno Cantanhede ini konsisten, seperti saat tampil di Liga Vietnam.
"Dan dia bisa kontinu seperti ketika dia bermain sebelumnya di Vietnam, dan mudah-mudahan dia bisa konsisten," pungkasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar