BOLASPORT.COM - Rumor kembalinya Lionel Messi ke Barcelona lagi-lagi muncul setelah ayahnya dikabarkan mengontak klub tersebut guna menyusun rencana kabur dari PSG.
Lionel Messi menjadi sorotan setelah turun membela Paris Saint-Germain melawan Girondins Bordeaux, Minggu (13/3/2022).
Paris Saint-Germain memang menang 3-0 berkat gol Kylian Mbappe (menit ke-24), Neymar (52’), dan Leandro Paredes (61’).
Namun, sambutan suporter Paris Saint-Germain ke Lionel Messi jauh dari kata hangat.
Para pendukung Paris Saint-Germain berani mencemooh dan menyoraki Lionel Messi dalam pertandingan tersebut.
Baca Juga: Disuruh Kembali ke Arsenal, Aubameyang: Maaf, Bukannya Kita Semua Sudah Bahagia?
Sebelum laga dimulai, pihak penyelenggara pertandingan sempat menyebutkan satu per satu nama yang akan bermain sebagai starter.
Akan tetapi, ketika nama Messi dan koleganya, Neymar Jr, disebut, para pendukung Les Parisiens justru menyoraki dengan cemoohan.
Cemoohan dan sorakan terus terjadi sepanjang pertandingan.
Bahkan, tiap kali Messi dan Neymar menguasai bola, para pendukung PSG di stadion tidak berhenti untuk menyoraki keduanya.
Baca Juga: Cemooh Suporter untuk Lionel Messi Akibat PSG seperti Football Manager
Kejadian tersebut boleh dibilang yang pertama dialami oleh Lionel Messi.
Reputasi La Pulga di Barcelona membuatnya menjadi pujaan suporter yang kerap mengeluk-elukkan namanya.
Situasi demikian semakin tidak membantu keadaan Messi sejak pindah dari Barcelona pada Agustus 2021 lalu.
Megabintang asal Argentina tersebut baru mencetak dua gol di kompetisi Liga Prancis musim 2021-2022.
Ayah sekaligus agen Lionel Messi, Jorge Messi, dikabarkan oleh Mirror seperti yang dikutip oleh BolaSport.com, sudah mengontak pihak Barcelona.
Lionel Messi’s getting booed by some Paris Saint-Germain fans during today’s game vs Bordeaux, still disappointed after UCL fiasco. Same for Neymar. ⚠️ #Messi
Kind of unreal situation for Leo, never experienced before. pic.twitter.com/US5ZvUtvtH
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) March 13, 2022
Jorge Messi menghubungi Barcelona untuk 'kabur' dari PSG dan kembali ke klub yang membesarkan nama putranya tersebut.
Lionel Messi datang ke PSG dengan kontrak berdurasi dua tahun setelah Barcelona gagal memperpanjang kontraknya akibat krisis finansial.
Rumor baru soal kembalinya Messi kembali meramaikan drama seputar PSG.
Baca Juga: 3 Striker Veteran Cetak Hattrick, Cuma Lionel Messi yang Gigit Jari
Tekanan suporter semakin kencang ke pihak manajemen PSG, terutama presiden klub, Nasser Al-Khelaifi, dituntut untuk mundur dari posisinya.
Kekesalan mereka sudah seperti di ubun-ubun setelah Lionel Messi dkk. kalah 1-3 dari Real Madrid pada leg kedua babak 16 Besar Liga Champions.
Padahal, PSG sudah menang 1-0 pada leg pertama.
Pasukan Mauricio Pochettino pun tersisih dari Liga Champions dengan kalah agregat 2-3.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Mirror Sports |
Komentar