BOLASPORT.COM - Sandy Walsh merupakan salah satu pemain incaran pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk dinaturalisasi.
Sampai sekarang proses naturalisasi Sandy Walsh untuk membela timnas Indonesia masih berjalan.
Diharapkan proses naturalisasi Sandy Walsh bisa segera selesai.
Setidaknya sebelum timnas Indonesia berlaga di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023 pada bulan Juni mendatang.
Sementara itu, untuk meyakinkan Sandy Walsh agar bergabung dengan timnas Indonesia sendiri tidak terlalu susah.
Baca Juga: Segera Jadi WNI, Sandy Walsh Merinding Bayangkan Lagu Indonesia Raya Berkumandang di Stadion
Pasalnya, sang pemain memang sudah ingin membela timnas Indonesia sejak lima tahun silam.
Selama ini Sandy Walsh bahkan mengaku berjuang sendiri untuk bisa membela timnas Indonesia.
Ketika tawaran datang, maka Sandy Walsh dengan senang hati menerimanya.
Pemain berusia 27 tahun menjelaskan jika tawaran diterimanya pada tahun lalu.
Tawaran tersebut disodorkan langsung oleh asisten pelatih Shin Tae-yong.
"Ada tawaran dari Shin Tae-yong melalui asisten pelatih dan staf tekniknya sejak September atau Oktober lalu," kata Sandy Walsh, dikutip BolaSport dari Youtube Embassy of Indonesia Brussel.
"Setiap dua atau tiga minggu, kami melakukan kontak."
"Kontak pertama kali menanyakan apakah saya bersedia main di timnas karena mereka tahu saat ini saya bermain secara profesional di Eropa."
"Saya infokan bahwa saya menyatakan bersedia sejak lima tahun lalu dan berusaha sendiri selama ini," ujarnya.
Berkat Shin Tae-yong, kini Sandy Walsh mengaku memiliki perantara untuk mewujudkan keinginannya membela timnas Indoensia.
Setelah komunikasi terjalin, Sandy Walsh kemudian semakin mengikuti perkembangan dari timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.
"Tetapi, saya perlu bantuan dari pelatih atau dari seseorang yang bisa mewakili saya," ucap Sandy Walsh.
Baca Juga: Lika-liku Menuju Laga Akbar Angela Lee vs Stamp Fairtex di ONE X
"Sejak saat itu komunikasi baik, kami ngobrol."
"Saya juga mengikuti perkembangan permainan timnas," ujarnya.
Selain Sandy Walsh rupanya ada beberapa pemain lain yang juga diincar Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi.
Sejauh ini ada tiga nama yang sedang dalam proses.
Tiga nama tersebut adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, dan Shayne Pattynama.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Youtube Embassy of Indonesia Brussel |
Komentar