BOLASPORT.COM – Mantan juara interim, Ciryl Gane menyebut Tai Tuivasa akan menjadi ancaman serius di divisi kelas berat UFC.
Penampilan Tai Tuivasa ketika berhasil mengalahkan Derrick Lewis pada UFC 271 membuat Ciryl Gane terkesan.
Hasil itu membuat Tai Tuivasa langsung meroket dengan menempati posisi ketiga dari sebelumnya di urutan ke-11 dalam peringkat penantang gelar kelas berat.
Kemenangan itu juga membuat ‘Bam-bam’ Tuivasa memperpanjang tren positifnya menjadi lima kemenangan beruntun.
Baca Juga: Predator UFC Diminta Pikir Ulang jika Ingin Hadapi Raja Tinju Dunia
Tuivasa tampil mengerikan saat itu, di mana pukulan sikunya mendarat tepat di rahang Lewis hingga membuatnya tersungkur dan tak sadarkan diri.
Meski datang sebagai underdog pada pertandingan itu, Tuivasa sukses membuat dirinya menjadi petarung top di divisi kelas berat.
Tak heran jika Ciryl Gane mulai melihat potensi petarung asal Australia itu yang mulai memberikan ancaman serius untuk petarung kelas berat lainnya.
“Selamat untuk orang ini (Tuivasa),” kata Gane dilansir Bolasport.com dari MMANews.
Baca Juga: Juara Kelas Welter UFC Jamin Duel Tinju Miliknya Akan Berbeda dari Laga McGregor vs Mayweather
“Itu adalah pertarungan yang sangat menarik. Sayangnya, saya sedang tidur saat ini,”
“Tapi saya melihat pertarungan setelahnya dan itu adalah pertarungan yang sangat sulit,”
“Dan Tuivasa adalah petarung yang luar biasa. Dia bisa melakukan sesuatu yang lebih besar di divisi ini. Dia punya sesuatu,” ujar Gane.
Tuivasa memiliki peluang besar untuk menjadi penantang gelar juara dunia.
Baca Juga: Ingin Hadapi Canelo Alvarez, Khamzat Chimaev Pertanyakan Skill Tinju Kamaru Usman
Akan tetapi, dia juga harus mengalahkan beberapa petarung lain untuk mendapatkan pertandingan itu.
Tuivasa juga kemungkinan akan menghadapi Cirly Gane karena sama-sama berada dalam jalur yang tepat.
Meski begitu, Tuivasa sudah mengincar satu nama petarung untuk menjadi ujian selanjutnya.
Dia menyebut mantan juara dunia kelas berat, Stipe Miocic yang saat ini menempati satu peringkat di atasnya sebagai lawan berikutnya.
“Saya hanya berpikir bahwa itulah pertarungannya,” kata Tuivasa kepada MMA Hour dilansir Bolasport.com dari MMAFighting.
“Dia (Miocic) ada di depanku, ya? Saya pikir itulah yang ingin saya lawan.
Baca Juga: Akui Bukan Striker Handal, Kamaru Usman Punya Strategi Lain Habisi Leon Edwards
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | MMAFighting.com, MMANews.com |
Komentar