BOLASPORT.COM - Chelsea tidak punya pilihan selain mempertahankan logo Three di baju mereka pada akhir pekan meskipun perusahaan telekomunikasi Inggris telah menangguhkan kesepakatan sebagai sponsor.
Hubungan dekat pemilik Chelsea, Roman Abramovich, dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin, membuatnya disanksi oleh Pemerintah Inggris pada Kamis (10/3/2022).
Digambarkan sebagai oligarki pro-Kremlin, Abramovich disanksi dengan pembekuan aset dan larangan bepergian.
Melalui hubungan dekatnya dengan Putin, Abramovich memperoleh keuntungan finansial atau keuntungan material lainnya.
Meskipun Abramovich mendapatkan sanksi dan telah didepak dari Chelsea, The Blues diberi dispensasi khusus untuk tetap beroperasi.
Baca Juga: Pengusaha Inggris Janjikan Suporter Chelsea Dapat Tempat di Dewan Direksi
Akan tetapi, Chelsea dilarang menawarkan kontrak, membeli pemain, serta menjual tiket dan merchandise.
Selain itu, salah satu sponsor Chelsea, yaitu Three, telah menangguhkan untuk sementara kesepakatan kerja sama komersialnya dengan klub.
Akibatnya, banyak yang berharap logo Three akan dihapus dari baju Chelsea pada pertandingan Liga Inggris melawan Newcastle, Minggu (13/3/2022) malam WIB.
Namun, hal tersebut tidak terjadi karena para pemain Chelsea tetap menggunakan kaos berlogo Three saat The Blues mengalahkan The Magpies 1-0.
Baca Juga: Thomas Tuchel Takkan Tinggalkan Chelsea demi Manchester United
Dinukil BolaSport.com dari The Athletic, Three sebenarnya menginginkan logo mereka dihapus dari jersei Chelsea.
Namun, The Blues terpaksa tetap menggunakannya untuk memenuhi persyaratan lisensi yang mereka terima dari Pemerintah Inggris.
Meskipun diberikan lisensi oleh Pemerintah Inggris, pembatasan operasional yang dikenakan pada Chelsea setelah sanksi Abramovich membuat mereka tidak dapat mencetak seragam baru.
Untungnya, walaupun Chelsea masih menggunakan jersey berlogo Three, The Blues tidak akan digugat oleh eks sponsornya itu.
Pasalnya, Three mengerti keadaan di Chelsea yangs sedang tidak menentu.
Baca Juga: Jadi Penentu Kemenangan, Kai Havertz Ingin Hibur Suporter di Tengah Sanksi untuk Roman Abramovich
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | The Athletic |
Komentar