BOLASPORT.COM - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mengisyaratkan Alvaro Morata akan turun melawan Villarreal pada pertandingan leg kedua babak 16 Besar Liga Champions.
Juventus menjamu Villarreal pada leg kedua babak 16 Besar Liga Champions di Juventus Stadium, Turin, Rabu (16/3/2022) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 dini hari WIB.
Pada leg pertama di Stadion El Madrigal pada 23 Februari 2022, kedua tim bermain imbang 1-1.
Allegri mengisyaratkan Dusan Vlahovic dan Alvaro Morata akan menjadi ujung tombak I Bianconeri pada laga nanti.
Dusan Vlahovic sudah menyumbang empat gol dari sembilan penampilan di semua kompetisi sejak bergabung dengan Juventus pada Januari lalu.
Adapun Alvaro Morata mencatat 11 gol dari 38 penampilan.
Dua di antaranya tercipta saat Juventus menang 3-1 atas Sampdoria pada pekan ke-29 Liga Italia musim 2021-2022 pada 12 Maret 2022.
Baca Juga: Arthur Melo Kenang Pengalaman Jadi Rekan Setim Lionel Messi di Barcelona
“Dusan Vlahovic akan bermain. Alvaro Morata sedang dalam penampilan yang bagus dan dia selalu menjadi pemain berkualitas,” kata Allegri dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
“Selama ini Morata kerap menjadi sasaran kritik padahal dia tidak bermain pada posisi naturalnya. Saya senang melihat dia bermain bagus bersama Vlahovic.”
Baca Juga: Saat Cristiano Ronaldo Kagetkan Arthur Melo dengan Sikapnya di Juventus
“Dengan Vlahovic, Morata lebih bebas di lapangan. Semua pemain Juventus merasa baik tetapi kami juga butuh keberuntungan untuk bisa lolos.”
“Saya punya ide yang semoga bisa saya wujudkan dengan baik. Pertandingan melawan Villarreal adalah momen menentukan musim ini.”
Allegri juga mengingatkan Dusan Vlahovic dkk. untuk tidak malu-malu menunjukkan ambisi menembus babak final Liga Champions.
Baca Juga: Griezmann Pede Hadapi Manchester United, Siap Hapus Kutukan Cristiano Ronaldo!
“Juventus harus punya ambisi untuk masuk final. Ini target yang harus kami coba rengkuh. Juventus akan berhasil jika kami bermain bagus dan beruntung.”
“Tidak boleh ada penyesalan. Laga melawan Villarreal akan menjadi seperti pertandingan final yang kami mainkan di kandang sendiri.”
Namun, ia juga mewanti-wanti bahwa tugas mengalahkan Villarreal bukanlah pekerjaan yang mudah.
“Villarreal tim berpengalaman dan pelatih mereka sangat hebat. Mereka punya pertahanan solid. Juventus harus tampil dengan minim kesalahan dan menyiapkan laga dengan baik.”
“Pada leg pertama kami berani mengambil risiko tetapi juga karena itu punya beberapa kesempatan untuk menambah skor,” tutur Massimiliano Allegri melanjutkan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar