Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dicueki Emil Audero Mulyadi, PSSI Tegaskan Fokus Proses Naturalisasi Jordy Wehrmann

By Wila Wildayanti - Rabu, 16 Maret 2022 | 18:30 WIB
Pemain keturunan Indonesia-Belanda, Jordy Wehrmann.
Instagram/@jordywehrmann
Pemain keturunan Indonesia-Belanda, Jordy Wehrmann.

BOLASPORT.COM - Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani menegaskan saat ini pihaknya hanya fokus untuk menaturalisasi pemain Liga Swiss FC Luzern, Jordy Wehrmann.

Sebelumnya PSSI memang menunggu kepastian dari kiper Sampdoria, Emil Audero Mulyadi.

Namun, hingga saat ini tak juga ada jawaban sehingga PSSI mengalihkan fokus ke Jordy Wehrmann.

Apalagi sebelumnya Hasani Abdulgani mengklaim bahwa Jordy Wehrmann sudah memberi lampu hijau.

Menurutnya pemain berusia 22 tahun itu sudah memberikan lampu hijau untuk berganti kewargaanegaraan dari Belanda ke Indonesia.

Baca Juga: Mulai Era Ricky Yacobi sampai Pratama Arhan, Klub Liga Jepang Ini Jadi Pelabuhan Pemain Indonesia

Hanya saja komunikasinya belum berjalan lancar karena masih menunggu dari sang manajer.

Dengan itu, saat ini PSSI hanya fokus kepada Jordy Wehrmann saja.

Apalagi Emil Juga belum juga memberikan respon positif soal permintaan bela timnas Indonesia.

Hasani Abdulgani mengatakan bahwa saat ini demi memenuhi permintaan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong maka hanya akan ada satu tambahan.

Sebab sebelumnya sudah ada tiga nama yang tengah di proses naturalisasinya yakni Jordi Amat, Sandy Walsh dan Shayne Pattynama.

Untuk memenuhi jadi empat pemain, saat ini komunikasi dengan Jordy terus dilakukan.

Baca Juga: Pelatih Madura United Waspada Dengan Performa Persija di Laga Sebelumnya 

Hasani berharap agar bisa mendapatkan jawaban positif nantinya.

“Fokus kami sekarang adalah kepada Jordy Wehrmann,” tulis Hasani Abdulgani dalam Instagram pribadinya @hasaniabdulgani.

“Semoga kami bisa segera mendapatkan jawaban yang positif dari Wehrmann,” ucapnya.

Sementara itu, PSSI memang menargetkan untuk bisa memenuhi permintaan empat pemain naturalisasi ini demi menambah kekuatan timnas Indonesia.

Timnas Indonesia diharapkan bisa mendapatkan kekuatan dari pemain naturalisasi sebelum menghadapi Kualifikasi Piala Asia 2023.

Oleh karena itu, saat ini proses naturalisasi pun dikebut oleh PSSI dan juga pemerintah.

Dengan harapan mereka bisa merumput untuk skuad Garuda pada Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait.

Baca Juga: Dikenal Punya Rivalitas Sengit, Sergio Busquets Justru Kagumi Satu Gelandang Real Madrid

Timnas Indonesia akan berlaga pada ajang tersebut pada Juni 2022 nanti.

Tim asuhan Shin Tae-yong itu tergabung bersama Yordania, Kuwait, dan Nepal.

Oleh karena itu, agar timnas Indonesia bisa melangkah lebih jauh hingga ke Piala Asia 2023.

Diharapkan para pemain naturalisasi sudah membela tim kaena kekuatan skuada Garuda pun akan berbeda.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Instagram
REKOMENDASI HARI INI

Liverpool Menang Comeback, Arne Slot Samai Prestasi Ancelotti, Tanda-Tanda Debutan Langsung Juara?

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Osasuna
14
22
6
Girona
14
21
7
Mallorca
14
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X