BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Pol Espargaro, berharap bisa ikut memberikan pertunjukkan yang bagus pada MotoGP Indonesia 2022.
Sorotan publik akan tertuju ke Sirkuit Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat, yang menjadi tuan rumah MotoGP Indonesia pada 18-20 Maret mendatang.
Balapan MotoGP Indonesia punya nilai tersendiri mengingat ini merupakan kali pertama Indonesia menjadi tuan rumah kejuaraan dunia grand prix setelah 25 tahun.
Antusiasme tak hanya dirasakan penggemar balap tanah air tetapi juga para pembalap yang akan berlomba.
Baca Juga: Tuntaskan Pelatihan Padamkan Api, Marshal Kian Siap Kawal MotoGP Indonesia 2022
Animo besar yang ditunjukkan masyarakat saat parade pembalap MotoGP di Jakarta pada Rabu (16/3/2022) kemarin menjadi bukti, Indonesia punya atmosfer berbeda.
Hal itu pula yang dirasakan oleh Marc Marquez dan Pol Espargaro.
Dalam meet and greet virtual yang dihadiri BolaSport.com pada Kamis (17/3/2022), mereka pun ingin memberi balasan setimpal bagi penggemar MotoGP tanah air.
"Semoga kami bisa memberikan pertunjukkan yang baik," kata Espargaro.
Baca Juga: MotoGP Indonesia 2022 - Sirkuit Mandalika Siap Gelar Wet atau Dry Race
"Mereka pantas mendapatkannya setelah antusiasme besar yang ditunjukkan saat acara di Jakarta kemarin."
"Bersama Marc semoga kami bisa memberi pertunjukan terbaik. Bagi penggemar Honda, semoga kami bisa meraih kemenangan atau podium," imbuhnya.
Marquez sendiri mengatakan bahwa dia masih merasakan sensasi yang sama seperti ketika pertama kali datang ke Indonesia.
"Sejak 2014 berkunjung ke sini, saya punya relasi spesial dengan fan indonesia," kata Marquez, yang merencanakan agenda liburan di Indonesia ke depannya.
Baca Juga: MotoGP Indonesia 2022 - Profil Sirkuit Mandalika, Sirkuit Berkarakter Cepat tetapi Aman
Marquez dan Espargaro juga memberikan pandangan mereka tentang Sirkuit Mandalika yang akan menjalani debut balap grand prix.
"Mandalika jelas tempat yang luar biasa," ujar Marquez.
"Pada dasarnya, Mandalika bukan sirkuit tersulit di kalender MotoGP, tetapi lingkungan di sekitarnya yang membuatnya spesial."
Adapun Espargaro mengibaratkan Sirkuit Mandalika sebagai surga karena berbeda dengan sirkuit-sirkuit lain yang pernah dikunjunginya.
Baca Juga: MotoGP Siarkan Ulang Kemenangan Rossi pada GP Indonesia 1997, Ada Kisah Menarik di Baliknya
"Mandalika tempat yang indah, berbeda dengan sirkuit biasanya yang dekat dengan kota, di sini dekat dengan pantai, seperti di surga," tutur Espargaro.
"Kita akan melihat peluang kami (saat balapan nanti), ketika tes penampilan kami tidak begitu buruk," sambungnya.
Espargaro sendiri menjadi pencetak waktu lap tercepat pada tes pramusim MotoGP 2022 di Mandalika pada 11-13 Februari lalu.
Kendati demikian, persaingan ketat diprediksi akan terlihat pada balapan MotoGP Indonesia musim ini.
Baca Juga: Jadwal MotoGP Indonesia 2022 - Janji Balapan Seru dan Penampilan Wakil Indonesia
Selain karakteristik lintasan yang cepat dan mengalir, pengaspalan ulang di sejumlah titik membuat pembalap buta dengan kondisi permukaan aspal.
Pembalap juga perlu beradaptasi lagi dengan ban khusus MotoGP Indonesia yang baru dibawa untuk pertama kalinya pada akhir pekan ini.
Meski demikian, kemenangan mutlak didapat, terutama bagi pembalap seperti Marquez yang memburu gelar juara MotoGP.
"Target saya pada 2022 adalah bersaing untuk gelar. Memang start kami di Qatar tidak begitu bagus, tetapi kami ingin meningkat saat GP Mandalika," ujarnya.
Baca Juga: Prediksi Legenda MotoGP tentang Pemenang MotoGP Indonesia 2022
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar