Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Drawing Liga Europa - Barcelona Vs Frankfurt, Aubameyang Ketemu Mangsa Favorit

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 19 Maret 2022 | 05:15 WIB
Pierre-Emerick Aubameyang dan Dani Alves saling berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Osasuna.
TWITTER.COM/MANLIKE_STAN
Pierre-Emerick Aubameyang dan Dani Alves saling berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Osasuna.

BOLASPORT.COM - Striker Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang, bakal bertemu mangsa favoritnya setelah El Barca dipastikan bersua Eintracht Frankfurt.

Drawing perempat final Liga Europa 2021-2022 telah rampung digelar di markas UEFA, Nyon, Swiss, Jumat (18/3/2022) malam WIB.

Salah satu laga menarik bakal mempertemukan Barcelona dengan wakil Jerman, Eintracht Frankfurt.

Barcelona lolos ke fase ini setelah mendepak Galatasaray pada babak 16 besar.

Kedua tim bermain imbang dengan skor kacamata alias 0-0 pada leg pertama yang berlangsung di Stadion Camp Nou, Jumat (11/3/2022).

Baca Juga: Penyusup Lilitkan Leher ke Gawang saat Laga Everton Vs Newcastle, Dipotong Pakai Gunting Tak Mempan

Namun, Barcelona kemudian bangkit pada petemuan kedua.

Barcelona sukses mengalahkan wakil Turki tersebut dengan skor 2-1 di Stadion Turk Telkom Istanbul, Jumat (18/3/2022).

Galatasaray sempat unggul lebih dulu lewat lesakan Marcao di menit ke-28.

Akan tetapi, Barcelona berhasil membalas lewat 2 gol yang dilesatkan Pedri (37') dan Pierre-Emerick Aubameyang (49').

Adapun Frankfurt melaju ke perempat final setelah unggul agregat 3-2 atas Real Betis.

Baca Juga: Demi Gelar Liga Champions, PSG Berencana Gaet Sosok yang Buat Liverpool Sukses

Sementara itu, Barcelona akan bertindak sebagai tim tamu pada leg pertama yang akan diselenggarakan di Stadion Deutsche Bank Park pada 8 April 2022.

Sepekan kemudian, Barcelona gantian menjamu Frankfurt pada leg kedua di Stadion Camp Nou.

Menghadapi Frankfurt, El Barca diprediksi bakal mengandalkan Pierre-Emerick Aubameyang untuk mengobrak-abrik pertahan musuh.

Pasalnya, Aubameyang berhasil tampil tajam sejak didatangkan dari Arsenal pada bursa transfer Januari 2022.

Striker timnas Gabon itu tercatat telah membukukan 7 gol dari 10 laga di lintas kompetisi.

Namun, bukan itu saja yang membuat Aubameyang bakal diandalkan Barcelona untuk melawan Frankfurt.

Aubameyang juga memiliki catatan impresif ketika berhadapan dengan Die Adler.

Dikutip BolaSport.com dari Opta Jose, Frankfurt merupakakan klub yang gawangnya paling sering dibobol oleh Aubameyang di sepanjang karier dengan 10 gol dari 13 penampilan.

Baca Juga: Calon Pembeli Chelsea Keluarga Ricketts Punya Pandangan Miring soal Islam

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Opta Jose
REKOMENDASI HARI INI

Sudah Susah Payah Rekrut Kylian Mbappe, Presiden Real Madrid Ingin Si Kura-kura Ninja Cetak Sejarah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136