Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Enggan Bela Messi dan Neymar, Ronaldinho Anggap Protes Fan PSG Wajar

By Sri Mulyati - Sabtu, 19 Maret 2022 | 09:00 WIB
Pemain PSG: Lionel Messi, Neymar, dan Kylian Mbappe.
TWITTER.COM/FOOTY_PRIME
Pemain PSG: Lionel Messi, Neymar, dan Kylian Mbappe.

BOLASPORT.COM - Ronaldinho menganggap wajar perilaku fan Paris Saint-Germain dan memilih tidak membela dua bintang klub tersebut, Lionel Messi serta Neymar.

Lionel Messi dan Neymar seperti mendapatkan hukuman dari fan Paris Saint-Germain setelah klub itu tersingkir dari Liga Champions.

Laga Liga Prancis melawan Bordeaux pada Minggu (13/3/2022) meninggalkan kesan tidak menyenangkan bagi dua penyerang tersebut.

Dalam laga tersebut, Messi dan Neymar justru mendapatkan siulan ejekan saat menerima bola.

Kemenangan 3-0 PSG seolah tertutup oleh aksi fan yang dinilai kurang terpuji ini.

Baca Juga: Hasil Drawing Liga Europa - Barcelona Vs Frankfurt, Aubameyang Ketemu Mangsa Favorit

Apalagi, Messi dan Neymar tetap tampil baik meski mendapatkan sambutan kurang hangat dari penggemar.

Meski tidak mencetak gol, Messi aktif membangun serangan dan dua gol PSG di laga tersebut merupakan buah dari kecerdikannya membaca pergerakan rekan setim.

Sementara Neymar justru mencatatkan namanya sekali di papan skor melawan Bordeaux.

Fan PSG tetap merasa sakit hati dengan meneruskan aksi tidak terpuji mereka sepanjang laga.

Baca Juga: Waduh, Barcelona Kirim Sinyal Lempar Handuk Kejar Erling Haaland

Namun, Ronaldinho justru membela kelakuan para suporter terhadap dua megabintang ini.

"Momen ini menjadi salah satu peristiwa yang menunjukkan rasa sedih penggemar," ujar Ronaldinho seperti dilansir BolaSport.com dari Fox Sports.

"Mereka pasti merasa sedih karena tim yang didukung saat ini memiliki banyak pemain bintang," kata Ronaldinho menambahkan.

Dengan skuad yang bertabur bintang, fan PSG jelas memiliki ekspektasi lebih besar untuk musim ini.

Baca Juga: Hasil Drawing Liga Champions - Chelsea Vs Real Madrid, Pembuktian Raja Eropa Sesungguhnya

Akan tetapi, PSG justru telah tersingkir dari Liga Champions dan Piala Liga Prancis sekaligus.

Liga Prancis kini menjadi satu-satunya kompetisi yang masih berpeluang untuk dimenangi pasukan Mauricio Pochettino.

Kekecewaan penggemar semakin menjadi karena Messi yang baru bergabung pada awal musim gagal tampil seperti nama besarnya.

Megabintang asal Argentina tersebut baru mencetak dua gol di Liga Prancis meski telah bermain dalam 18 laga.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Sudah Putuskan Masa Depannya Di Man United

Untuk masalah ini, Ronaldinho pun membela mantan rekan setimnya di Barcelona tersebut.

"Messi saat ini memang tidak sedang berada dalam performa terbaik," ucap Ronaldinho.

"Tetap saja, sulit untuk mempertanyakan kualitas Messi setelah prestasi yang ia raih di sepak bola," kata pria asal Brasil tersebut.

Baca Juga: Hasil Drawing Liga Champions - Ditantang Diego Simeone, Pep Guardiola Dihantui Mimpi Buruk 6 Tahun Lalu

Tujuh gelar Ballon d'Or yang telah dimenangi Messi cukup untuk menunjukkan kelas sang pemain.

Ronaldinho pun yakin bahwa Messi bisa bangkit dalam waktu dekat dan kembali meraih status pemain terbaiknya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : foxsports.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X