BOLASPORT.COM - Barito Putera sukses meraih kemenangan 2-0 atas Persik Kediri dalam laga pekan ke-32 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (19/3/2022).
Kemenangan Barito Putera itu pun membuat mereka mengirim Persela Lamongan ke Liga 2 musim depan.
Bukan hanya mengirim Persela, Barito Putera pun berhasil menjaga jarak dari Persipura Jayapura.
Tim berjulukan Laskar Antasari itu sukses mengamankan tiga poin penuh, sehingga saat ini mereka mengemas 32 poin.
Dengan itu, Barito Putera menjaga jarak dari Persipura yang menempati posisi tepat di garis zona degradasi yakni posisi ke-16 klasemen Liga 1.
Persipura saat ini masih menempati posisi ke-16 dengan mengemas 27 poin.
Dengan hasil ini, Persipura harus bisa meraih tiga kemenangan laga sisa Liga 1 untuk bisa tetap aman musim depan.
Baca Juga: Shin Tae-Yong Dibebaskan Pilih Pemain Timnas U-23 Indonesia Sesukanya untuk SEA Games 2021
Namun, apabila mereka tak mampu menang dan justru Barito Putera yang meraih kemenangan di dua laga sisa maka mereka dipastikan akan tetap berlaga di Liga 1 musim depan.
Barito Putera sukses meraih kemenangan atas Persik Kediri dan berhasil menjaga jarak dari Persipura.
Tentu saja keberhasilan itu menjadi langkah segar untuk Barito Putera.
Oleh karena itu, Pelatih barito Rahmad Darmawan pun memuji anak asuhnya.
Menurutnya, lawan Persik bukan pertandingan yang mudah, meski Barito Putra sukses memimpin di babak pertama.
Rahmad Darmawan mengakui bahwa Barito Putera sempat kesulitan.
Baca Juga: Bungkam Persik Kediri, Barito Putera Kirim Persela Lamongan Degradasi ke Liga 2
Menurutnya, ia kesulitan di babak kedua bahkan Rahmad Darmawan mengaku apabila anak asuhnya bermain di bawah tekanan.
“Persik terus mengubah permainan mereka dengan cara sederhana, saat menyerang ke depan,” ujar Rahmad Darmawan dalam jumpa pers yang turut dihadiri BolaSport.com, Sabtu (19/3/2022).
“Kami mulai bocor dan kami mencoba melakukan pergantian, sehingga kami kembali menemukan permainan walaupun terus ditekan,” ucapnya.
“Tetapi pemain bagus sekali, sehingga waktu kita counter attack sukses mencetak gol.”
Lebih lanjut, setelaj meraih kemenangan ini pelatih yang akrab disapa RD itu mengatakan bahwa akan melakukan evaluasi.
Baca Juga: Berkiblat pada Persipura, Persela Ikut Tertantang Bekuk Bhayangkara FC
Menurutnya, evaluasi perlu dilakukan untuk dua laga sisa yang akan dihadapi Barito Putera nantinya.
RD menilai bahwa evaluasi pertandingan menang ataupun kalah memang perlu dilakukan.
Apalagi dalam laga melawan Persik tadi, second line yang dimiliki Barito Putera kurang tampil bagus karena ada sedikit masalah.
Untuk itu, perlu dilakukan evaluasi dan pembenaran agar kesalahan tak terjadi lagi dalam dua laga sisa nanti.
“Sporting dari second line hari ini sedikit terlambat, memang saya akui hari ini kondisi Rafael Silva tidak begitu baik, sehingga memang beberapa momen dia dipaksa untuk naik dan akhirnya kami ganti dia karena dia tidak kuat dengan kondisi fisiknya,” kata RD.
“Saya rasa oke karena resiko dari sebuah permainan defensif melakukan counter attack adalah tentu kita kalah jumlah pemain. Tapi bagaimana Buyung mensport itu, tapi secara keseluruhan tentu berbeda ya,” ucapnya.
Baca Juga: Jawaban Berkelas Marco Motta saat Ditanya Masa Depannya di Persija
Meski menilai ada yang kurang, RD tetap memuji kerja keras para pemain yang tetap ingin bertahan di Liga 1 ini.
Untuk itu, alih-alih menuntut banyak hal kepada para pemain, RD memberikan semangat buat para pemain.
Ia pun mengharapkan para pemain bisa tetap kerja keras dan berusaha hingga akhir kompetisi nantinya.
“Saya rasa saya melakukan yang sama dengan pelatih lai dan tak ada yang berbeda, hanya saja pemain yang memberikan nilai plus kepada tim ini karena mereka betu-betul mau bekerja keras dan mereka mau berusaha di setiap pertandingan,” tuturnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar