Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Senada dengan Steven Gerrard, Legenda Arsenal Minta Bukayo Saka Tak Manja

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 23 Maret 2022 | 22:15 WIB
Legenda Arsenal, Emmanuel Petit, sependapat dengan Steven Gerrard bahwa Bukayo Saka seharusnya tak bersikap manja atas permainan fisik di Liga Inggris.
TWITTER.COM/PAKPASSIONSPORT
Legenda Arsenal, Emmanuel Petit, sependapat dengan Steven Gerrard bahwa Bukayo Saka seharusnya tak bersikap manja atas permainan fisik di Liga Inggris.

BOLASPORT.COM - Legenda Arsenal, Emmanuel Petit, sependapat dengan Steven Gerrard bahwa Bukayo Saka seharusnya tak bersikap manja atas permainan fisik di Liga Inggris

Bukayo Saka sempat mengungkapkan bahwa dia meminta wasit untuk melindunginya dalam laga pekan ke-30 Liga Inggris antara Arsenal dan Aston Villa Stadion Villa Park, 

Dalam pertandingan yang digelar pada 19 Maret 2022 itu, Bukayo Saka mencetak gol untuk kemenangan 1-0 Arsenal atas Aston Villa

Usai pertandingan, Bukayo Saka mengatakan dia berharap mendapat perlindungan dari wasit setelah beberapa kali menjadi sasaran pelanggaran tim tuan rumah. 

"Saya bukannya komplain ke wasit, tetapi ingin memberitahu dia kalau saya kerap berlari melewati lawan," kata Saka, dikutip BolaSport.com dari Mirror Sports.

"Terkadang saya butuh perlindungan saat pemain lawan dengan sengaja ingin menendang saya," ucapnya lagi. 

Baca Juga: Di Usia 20 Tahun, Wonderkid Arsenal Lebih Baik Ketimbang Ronaldo

Komentar Saka itu ditanggapi oleh pelatih Aston Villa, Steven Gerrard

Steven Gerrard menilai bahwa Saka seharusnya tidak perlu meminta wasit melindunginya lantaran pelanggaran oleh lawan adalah hal biasa. 

Juru taktik berusia 41 tahun ini meminta Saka untuk tidak bersikap manja dengan membandingkan situasi wonderkid Arsenal itu dengan dirinya saat masih aktif bermain. 

"Dia pemain yang bagus dan berbakat. Saya kagum sekali dengan Saka. Namun, dia tidak bisa memprotes soal pelanggaran lawan. Itu hal biasa dalam sepak bola," tutur Gerrard.

Baca Juga: UEFA Bangkitkan Finalissima, Italia-Argentina Bentrok 3 Bulan Lagi

"Sekarang saya duduk dengan ada besi di pinggang saya. Sepanjang karier, saya menjalani 16 kali operasi. Sekarang saya kesulitan ke gym."

"Itu bagian dari pembelajaran di Liga Inggris. Bukayo Saka akan segera belajar soal hal tersebut."

"Sepak bola bukan olahraga tanpa kontak fisik. Tekel dan sentuhan fisik, serta agresi itu boleh, selama masih adil,"" ujarnya lagi.

Legenda Arsenal, Emmanuel Petit, sependapat dengan Gerrard dan mengeklaim Saka harus terbiasa dengan sisi fisik sepak bola Liga Inggris.

Baca Juga: Bobol Gawang Aston Villa, Bukayo Saka Ukir Sejarah bersama Arsenal

Meski demikian, Petit juga mengaku dapat mengerti dengan kekhawatiran Saka.

Ia membandingkan situsi Saka dengan duo Paris Saint-Germain, Neymar Junior dan Kylian Mbappe. 

Pemain Arsenal, Bukayo Saka, mencetak gol ke gawang Manchester City dalam laga pekan ke-21 Liga Inggris 2021-2022 di Emirates Stadium, Sabtu (1/1/2022) pukul 19.30 WIB.
TWITTER.COM/AABIMAGES_
Pemain Arsenal, Bukayo Saka, mencetak gol ke gawang Manchester City dalam laga pekan ke-21 Liga Inggris 2021-2022 di Emirates Stadium, Sabtu (1/1/2022) pukul 19.30 WIB.

"Bukayo Saka telah menjadi target bagi tim Liga Inggris, tetapi Steven Gerrard benar untuk mengatakan membiasakannya," kata Petit, dikutip BolaSport.com dari Express.

"Keduanya benar. Itulah Liga Inggris dan kami memiliki hal yang sama di Prancis dengan Mbappe dan dengan Neymar."

Baca Juga: Pesan Steven Gerrard untuk Bintang Arsenal: Tidak Usah Terlalu Manja

"Ketika Anda memiliki artis di lapangan, tentu Anda ingin melindungi mereka."

"Bukayo Saka telah menjadi target besar bagi lawan dan inilah mengapa lawan menghabiskan waktu untuk mengawasinya, karena dia berbahaya."

"Saya terkadang bisa memahami rasa frustrasinya karena itu terlalu berlebihan."

"Namun, ini adalah Liga Inggris dan tidak ada yang bisa Anda lakukan untuk itu," ucap pria yang mempersembahkan 4 gelar untuk Arsenal ini. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Mirror Sports, Express Co UK
REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136