BOLASPORT.COM - Kiper Liverpool, Alisson Becker, mengungkap peranan tak langsung Pep Guardiola yang ternyata menguntungkan The Reds.
Alisson Becker telah menjadi kiper andalan Liverpool di bawah asuhan Juergen Klopp.
Sejak didatangkan dari AS Roma pada 2018, Alisson telah tampil dalam 168 pertandingan untuk Liverpool di semua ajang.
Terlepas dari persaingan dengan kiper Manchester City, Ederson, Alisson juga merupakan pilihan pertama untuk timnas Brasil di level Internasional.
Alisson menjadi pemain non-outfield keenam yang mencetak gol di Liga Inggris setelah menjadi penentu kemenangan Liverpool saat menaklukkan West Brom dengan skor 2-1 pada Mei 2021.
Secara khusus, Alisson dikreditkan sebagai salah satu distributor terbaik dengan bola di kakinya, dan kenyamanannya pada bola sering membantu Liverpool membangun serangan dari belakang.
Baca Juga: Alisson Beberkan Rahasia Performa Apik di Liverpool dan Hubungannya bersama Juergen Klopp
Ternyata kemampuan kiper berusia 29 tahun ini tak lepas dari peranan pelatih Manchester City, Pep Guardiola.
Pep Guardiola berperan secara tidak langsung dalam pengembangan kemampuan Alisson dalam mengolah bola dengan kaki saat dia bermain di tim muda Brasil.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Liverpoolfc.com |
Komentar