Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Swiss Open 2022 - Rehan/Lisa Singkirkan Juara Bertahan, Bisa Hadapi Pemain Indonesia-Jerman

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 25 Maret 2022 | 23:09 WIB
Pemain ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, beraksi ketika bertanding pada babak penyisihan grup B PBSI Home Tournament. Aksi Rehan/Lisa tersebut dilakukan di Hall Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Rabu (1/7/2020)
BADMINTON INDONESIA
Pemain ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, beraksi ketika bertanding pada babak penyisihan grup B PBSI Home Tournament. Aksi Rehan/Lisa tersebut dilakukan di Hall Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Rabu (1/7/2020)

BOLASPORT.COM - Kemenangan diraih pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, pada perempat final Swiss Open 2022.

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melanjutkan tren positif mereka pada Swiss Open 2022 yang digelar di St. Jakobshelle, Basel, Swiss, pekan ini.

Menjadi satu-satunya wakil Indonesia di ganda campuran sejak perempat final tak menjadi beban bagi Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Unggulan kelima sekaligus juara bertahan Swiss Open, Thom Gicquel/Delphine Delrue dari Prancis, menjadi korban terkini Rehan/Lisa.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2022 - Cukup Dua Gim, Anthony Amankan Tiket Semifinal

Pada pertandingan perempat final yang berlangsung Jumat (25/3/2022), Rehan/Lisa mampu menghentikan andalan Negeri Mode itu dalam dua gim langsung.

Kemenangan Rehan/Lisa makin impresif karena dalam dua gim mereka selalu tertinggal duluan dari lawan.

Pada gim pertama Gicquel/Delrue sempat memimpin 5-10 sebelum Rehan/Lisa membalikkan kedudukan menjadi 11-10.

Rehan/Lisa tampil lebih solid hingga akhirnya memperlebar keunggulan mereka menjadi lima angka pada 16-11.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : BWFBadminton.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X