Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketika Kabar Juara Liga 1 2021-2022 Justru Jadi Bumerang untuk Bali United

By Arif Setiawan - Sabtu, 26 Maret 2022 | 08:45 WIB
Suka cita pemain Bali United merayakan gelar Juara Liga 1 2021-2022 sebelum bertanding melawan Persebaya Surabaya, Jumat (25/3/2022).
instagram/@baliunitedfc
Suka cita pemain Bali United merayakan gelar Juara Liga 1 2021-2022 sebelum bertanding melawan Persebaya Surabaya, Jumat (25/3/2022).

BOLASPORT.COM - Kabar menjadi juara Liga 1 2021-2022 justru berbuah bumerang untuk Bali United ketika melawan Persebaya Surabaya.

Bali United resmi memastikan diri menjadi juara Liga 1 pada Jumat (25/3/2022).

Kepastian tersebut diperoleh usai Persib Bandung hanya bisa meraih satu poin pada laga pekan ke-33 melawan Persik Kediri.

Tepatnya, duel antara Persib Bandung versus Persik Kediri berakhir imbang 0-0.

Tambahan satu poin membuat Persib Bandung tak lagi bisa mengejar posisi Bali United.

Baca Juga: Demi Rekrut Robert Lewandowski, Barcelona Rela Langgar Aturan Sendiri

Oleh sebab itulah, pertandingan melawan Persebaya Surabaya menjadi tak menentukan lagi bagi Bali United.

Terlihat skuad Bali United bahkan sudah merayakan gelar juaranya sebelum pertandingan menghadapi Persebaya Surabaya dilangsung.

Kondisi itu ternyata memengaruhi performa Bali United.

Terbukti, Bali United harus menyerah dari Persebaya Surabaya dengan skor telak 0-3.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2022 - Sudah Paksakan Gim Ke-3, Leo/Daniel Harus Akui Keunggulan Wakil Malaysia

Pada pertandingan yang terlaksana di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Jumat (25/3/2022), tiga gol Persebaya Surabaya dicetak oleh Bruno Moreira (menit ke-65) dan Samsul Arif (70', 81').

Seusai laga, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, pun memberikan komentarnya.

Stefano Cugurra menilai salah satu alasan kekalahan timnya yakni kabar juara yang datang malah membuat para pemain kurang berkonsentrasi melawan Persebaya Surabaya.

Namun, Stefano Cugurra tak kecewa dengan apa yang dilakukan anak asuhnya.

Baca Juga: Hasil Swiss Open 2022 - Butuh 79 Menit, Jonatan Susul Anthony ke Semifinal

Menurutnya, skuad Bali United memang layak merayakan gelar juara yang didapatkan.

Selain itu, pria yang sering disapa Teco berpendapat Persebaya juga bermain lebih bagus ketimbang Bali United.

"Kami harus menerima kekalahan karena Persebaya main lebih bagus, bisa cetak tiga gol," kata Teco dalam sesi jumpa pers virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Jumat (25/3/2022).

"Sebelum pertandingan kami sudah tahu Bali United resmi menjadi juara."

Baca Juga: Terungkap, Eden Hazard Tak Mau Pindah dari Real Madrid karena Alasan Keluarga

"Konsentrasi dari tim hanya untuk menikmati gelar juara," ujarnya.

Lebih lanjut, Teco mengucapkan terima kasih kepada ofisial, suporter, hingga manajemen klub.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang memberikan semangat kepada para pemainnya lewat tepuk tangan dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 24 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, sedang memberikan semangat kepada para pemainnya lewat tepuk tangan dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 24 September 2021.

Tak lupa Teco kini memberikan kesempatan kepada timnya untuk merayakan gelar juara usai bekerja keras di sepanjang musim Liga 1 2021-2022.

"Saya pikir saya harus berterima kasih sama semua komponen dari tim yang bermain dan bekerja keras tadi. Juga kepada ofisial, manajemen, dan suporter," ucap Teco.

"Mereka sekarang pasti bisa nikmati hari ini, terus bisa nikmati waktu kami angkat piala di pertandingan terakhir."

"Hasil ini sangat bagus, kami sangat layak menjadi juara untuk tahun ini," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Timnas Indonesia Ditargetkan Lolos ke Babak Final ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136