Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erik ten Hag Layak Dapat Kesempatan Jadi Pelatih Manchester United

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 30 Maret 2022 | 22:00 WIB
Pelatih Ajax , Erik ten Hag.
TWITTER.COM/THEFIELD_IN
Pelatih Ajax , Erik ten Hag.

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Liverpool, Dirk Kuyt, mendukung kedatangan Erik ten Hag sebagai pelatih Manchester United. Kuyt menilai Ten Hag layak mendapat kesempatan. 

Manajemen Manchester United sudah mewawancarai Erik ten Hag pada awal Maret 2022. 

Mereka ingin menilai kepatutan pelatih Ajax Amsterdam tersebut sebagai juru taktik klub untuk musim 2022-2023. 

Nama Erik ten Hag pun masih menjadi salah satu kandidat terkuat pengisi kursi pelatih Setan Merah menggantikan pelatih interim, Ralf Rangnick.

Dirk Kuyt menilai Erik ten Hag layak mendapat kesempatan menjadi pelatih Man United. 

Erik ten Hag adalah pelatih hebat dan kaya pengalaman. Dia sudah melewati ujian dengan melatih tim kedua Bayern Muenchen, lalu Utrecht, dan sekarang Ajax Amsterdam,” kata Kuyt, dikutip BolaSport.com dari Goal International. 

“Dia manajer yang hebat dan sudah jauh berkembang di dalam dan luar lapangan. Saya tahu ada yang meragukan kemampuannya berbahasa Inggris atau penampilannya di depan kamera.”

“Akan tetapi, Anda bisa melihat Ten Hag terus berkembang setiap pekan sebagai manajer. Menurut saya, dia bisa menjadi manajer di klub top Eropa manapun,” ucap Kuyt melanjutkan. 

Baca Juga: Kabar Buruk bagi Manchester United, Edinson Cavani Harus Menepi

Erik ten Hag tidak akan menjadi orang Belanda pertama yang melatih Manchester United jika rumor tersebut menjadi realita. 

Louis van Gaal pernah melatih Manchester United pada 2014 hingga 2016. 

Alih-alih mendukung Ten Hag melatih Setan Merah, Louis van Gaal justru mengirim peringatan kepada pelatih Ajax Amsterdam itu. 

Baca Juga: Soal Pekerjaan di Man United, Erik ten Hag Tak Usah Dengarkan Louis van Gaal

Louis van Gaal mengatakan Liga Inggris bukan liga yang cocok untuk Ten Hag. 

“Menurut saya, Erik ten Hag adalah pelatih yang hebat dan selalu bagus untuk Manchester United,” kata Van Gaal, dikutip BolaSport.com dari Eurosport. 

“Akan tetapi, Manchester United adalah klub komersial. Klub semacam ini menyulitkan para pelatih."

Baca Juga: Di Akademi Man United, Duet Legendaris Ronaldo-Rooney Muncul Kembali

"Lebih baik Ten Hag memilih klub yang fokus ke pengembangan sepak bola,” tutur Van Gaal lagi.

Selain Erik ten Hag, beberapa nama lain juga dihubungkan dengan Manchester United.

Kandidat kuat lain adalah pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino, Julen Lopetegui, dan pelatih tim nasional Spanyol, Luis Enrique. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Asnawi Mangkualam Kirim Sindiran, Media Vietnam Langsung Panas

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136