Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Komplit, Inilah Daftar 18 Tim Peserta Liga 1 Musim Depan

By Sasongko - Kamis, 31 Maret 2022 | 21:05 WIB
Ilustrasi Liga 1 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Liga 1 2021.

BOLASPORT.COM - PSS Sleman dan Barito Putera berhasil mengamankan tempat tersisa di Liga 1 di hari terakhir kompetisi. Berikut daftar tim peserta Liga 1 musim berikutnya.

PSS Sleman dan Barito Putera akhirnya menggenapi dua kuota tersisa di Liga 1 musim depan.

Hasil itu terjadi usai keduanya mengamankan hasil yang berbeda di pekan terakhir Liga 1 musim ini.

Di laga yang sama-sama digelar pada hari Kamis (31/3/2022), PSS Sleman berhasil menang 2-0 atas Persija Jakarta di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

Sementara Barito Putera berhasil mengamankan hasil imbang 1-1 secara dramatis atas Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. 

Hasil tersebut membuat keduanya memaksa Persipura jadi tim terakhir yang terdegradasi ke Liga 2 musim depan menyusul Persiraja dan Persela.

Jadi, kuota peserta Liga 1 musim depan dinyatakan telah lengkap.

Susunannya terdiri dari 15 tim teratas Liga 1 musim ini dan tiga tim terbaik Liga 2 musim ini.

Untuk kali pertama sejak 1994/95, Liga Indonesia tidak akan ada satu tim pun perwakilan dari pulau Sumatra dan Papua.

Baca Juga: Kata Maman Abdurrahman Usai Buat Kesalahan Fatal di Laga Persija Vs PSS

Kompetisi musim depan bakal jadi comeback bersejarah salah satu pendiri PSSI, yaitu Persis Solo ke kasta tertinggi sejak musim 2007/08.

Saat itu merupakan musim terakhir kasta tertinggi Liga Indonesia menggunakan format Divisi Utama Liga Indonesia, lalu beralih jadi Liga Super Indonesia di musim berikutnya. 

Fenomena unik lainnya terjadi pada musim depan, karena kiblat sepakbola Indonesia mulai tergeser perlahan ke area Jabodetabek.

Sebelum-sebelumnya klub-klub di Provinsi Jawa Timur terkenal mendominasi persepakbolaan Liga Indonesia.

Jika dilihat komposisinya, ada empat tim yang bermarkas di daerah Jabodetabek, yaitu Bhayangkara FC (Jakarta), Persija (Jakarta), Persikabo 1973 (Bogor), Persita (Tangerang).

Baca Juga: Andai Persipura Tidak Dikurangi Tiga Poin, Mungkin Tak Degradasi, Apa Kata Alfredo Vera?

Sebenarnya daftar ini juga meliputi Rans Cilegon FC jika menghitung kompleks latihan dan markas tim mereka yang berlokasi di daerah Jabodetabek juga, tepatnya di daerah Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara. 

Pada musim ini, hanya empat tim dari provinsi Jawa Timur, yaitu Persebaya Surabaya, Arema FC, Madura United, dan Persik Kediri.

Sementara itu, tak ada perwakilan tim dari pulau Sumatera dan Papua pada Liga 1 musim depan sejak era Liga Indonesia dimulai pada 1994/95.

Liga 1 musim depan dipastikan hanya tersisa Persija Jakarta, Persib Bandung, dan PSM Makassar sebagai tiga tim yang selalu berpartisipasi di kasta teratas Liga Indonesia.

Ketiga tim tersebut rutin berpartisipasi di Liga Indonesia sejak dibentuk kali pertama pada tahun 1994 tanpa pernah terdegradasi.

Ketiga tim tersebut sudah mengumpulkan lima trofi Liga Indonesia sepanjang sejarah mereka berpartisipasi di Liga Indonesia.

Berikut Daftar Tim Liga 1 Musim Depan

1. Bali United
2. Persib Bandung
3. Bhayangkara FC
4. Arema FC
5. Persebaya
6. Borneo FC
7. PSIS Semarang
8. Persija Jakarta
9. Madura United
10. Persikabo 1973
11. Persik Kediri
12. Persita Tangerang
13. PSS Sleman
14. PSM Makassar
15. Barito Putera
16. Persis Solo
17. Rans Cilegon FC
18. Dewa United FC

Dicetak tebal = Tim promosi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Termasuk Vinicius, Real Madrid Minus 7 Pemain Penting Lawan Liverpool di Liga Champions

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136