BOLASPORT.COM - Kapten Barcelona, Sergio Busquets, memberikan pujian setinggi langit untuk gelandang AC Milan, Franck Kessie, yang segera merapat ke Camp Nou.
Sergio Busquets menyebut kedatangan Franck Kessie ke Barcelona bakal menjadi tambahan amunisi yang signifikan bagi skuad Xavi Hernandez.
Pasalnya, Busquets sudah mengetahui kekuatan fisik Kessie yang tak kenal lelah.
Gelandang timnas Spanyol itu juga menilai Kessie mempunyai kemampuan yang sangat baik dalam mengatur tempo permainan.
Ia pun berharap proses adaptasi pemain tengah berusia 25 tahun tersebut dapat berjalan cepat di klub raksasa Liga Spanyol itu.
"Franck adalah pemain yang kuat secara fisik dan dia yang jarang kehilangan bola, dan tahu bagaimana mengatur permainan," ucap Busquets seperti dikutip BolaSport.com dari Milannews.
"Untuk ini, saya yakin dia akan menjadi bala bantuan yang membawa kebaikan bagi kami."
"Kessie akan membantu kami."
"Dia harus beradaptasi dengan permainan Xavi, tetapi pelatih kami yang memberikan persetujuan untuk transfer tersebut."
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Milannews |
Komentar