BOLASPORT.COM - Pemain tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani menunjukkan penampilan apik pada babak kedua Orleans Masters 2022.
Derbi Indonesia tersaji pada babak kedua Orleans Masters 2022 saat Putri Kusuma Wardani bersua Ruselli Hartawan, Kamis (31/3/2022).
Tampil di Palais des Sports, Prancis, Putri Kusuma Wardani atau yang dikenal dengan Putri KW menang dua gim langsung 21-11, 21-10 dalam tempo 26 menit.
Dengan hasil ini, Putri KW memastikan diri melaju ke babak perempat final Orleans Masters 2022.
Jalannya pertandingan
Putri KW mendominasi jalannya pertandingan meski pada awal gim pertama Ruselli mampu mengimbanginya.
Ruselli Hartawan kesulitan untuk menghentikan dominasi Putri KW hingga menjelang masa interval pertama.
Dengan torehan tiga poin beruntun, Putri KW menutup perlawanan Ruselli pada interval gim pertama dengan skor 11-4.
Selepas jeda, penampilan solid Putri KW belum mampu ditembus oleh Ruselli Hartawan yang berupaya keras dengan serangannya.
Tak hanya dari permainan Putri KW, Ruselli berada dalam situasi sulit lantaran melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.
Tanpa kesulitan berarti, Putri KW merebut gim pertama dengan mengalahkan Ruselli 21-11.
Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2022 - Zacha/Bela Kalah Walau Bisa Bangkit Saat Lawan Dapat Poin Siluman
Situasi tidak jauh berbeda terjadi pada gim kedua, di mana Putri KW masih belum terbendung.
Usaha keras pemain berusia 24 tahun itu acap kali pupus karena kesalahan-kesalahan sendiri.
Di sisi lain, momen itu membuat situasi Putri KW diuntungkan untuk merebut interval gim kedua.
Putri KW menutup interval gim kedua dengan unggul 11-5 atas Ruselli Hartawan.
Usai jeda, Putri KW nyaris tak memberikan ruang kepada Ruselli Hartawan untuk mengembangkan permainan.
Namun, laju perolehan angka pemain berusia 19 tahun itu sempat terhenti sebanyak tiga kali secara beruntun.
Putri KW pun mampu bangkit saat gim kedua memasuki masa-masa akhir.
Melalui torehan empat poin beruntun, dia mengalahkan Ruselli Hartawan dengan skor akhir 21-10.
Baca Juga: Anti-jenuh Menunggu Buka, 3 Turnamen Bulu Tangkis Siap Temani Puasa Ramadan
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | tournamensoftware.com |
Komentar