BOLASPORT.COM - Rekan Shin Tae-yong yakni Yoo Jae-hoon buka suara setelah Persipura Jayapura dipastikan terdegradasi dari Liga 1 2021/2022.
Seperti diketahui, Persipura Jayapura dipastikan terdegradasi ke setelah hanya finis di posisi ke-16 Liga 1 2021/2022.
Dalam laga terakhir Persipura Jayapura pada dasarnya sukses meraih kemenangan telak 3-0 atas Persita Tangerang, di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Kamis (31/3/2022).
Meski meraih kemenangan telak, Persipura Jayapura dipastikan tetap turun kasta ke Liga 2 musim depan.
Hal ini karena dalam waktu bersamaan PSS Sleman sukses meraih kemenangan 2-0 atas Persija Jakarta.
Baca Juga: Bali United Pecahkan Rekor di Liga 1, Stefano Cugurra Layangkan Pujian untuk Ilija Spasojevic
Sementara itu, Barito Putera yang juga turut bersaing demi bertahan di Liga 1 berhasil menahan imbang Persib Bandung 1-1.
Dengan hasil ini Persipura harus terkunci di posisi ke-15 dengan mengemas 36 poin.
Poin ini pun sama dengan Barito Putera, sehingga yang dilihat adalah head to head kedua tim.
Barito Putera lebih unggul dari head to head dengan tim berjulukan Mutiara Hitam tersebut.
Sehingga dipastikan Persipura yang turun kasta ke Liga 2 musim depan.
Hasil ini pun membuat Yoo Jae-hoon turut berkomentar karena baginya Persipura adalah tim yang penting.
Sebagaimana diketahui, rekan Shin Tae-yong itu memiliki sejarah panjang dengan tim asal Papua tersebut.
Baca Juga: Hati-hati Real Madrid, Orang Terdekat Minta Kylian Mbappe Bertahan di PSG
Yoo Jae-hoon yang saat ini menjadi salah satu asisten Shin Tae-yong di tim kepelatihan timnas Indonesia itu memang pernah lama membela Persipura.
Persipura bahkan menjadi rumah pertama untuk kiper asal Korea Selatan tersebut saat berkarier di Indonesia.
Yoo Jae-hoon bahkan sering mengaku bahwa Persipura adalah rumah buatnya.
Bermain cukup lama dari tahun 2010 hingga 2014 dan kembali lagi memperkuat Persipura di tahun 2016-2018 membuatnya jatuh cinta dengan tim Papua tersebut.
Meski begitu, ia tetap memberi semangat untuk Persipura walaupun ia merasa berat dengan terdegradasinya tim kebanggaannya tersebut.
Hal ini diungkapkan pria yang akrab disapa Pace tersebut lewat Instagram pribadinya @pace_yoojaehoon.
“Tetap di sa pu hati (emoticon hati),” tulis Yoo Jae-hoon sebagaimana dikutip BolaSport.com dari instagram resminya.
Dengan terdegradasinya Persipura ini memang cukup mengejutkan.
Tak sedikit yang menyayangkan hal ini karena Persipura memiliki sejarah panjang di Liga Indonesia.
Apalagi Persipura sendiri menjadi rumah bagi pemain-pemain asal Papua.
Tentu saja hal ini cukup mengejutkan karena dipastikan di Liga 1 tak akan ada wakil dari Papua.
Setelah terdegradasi kepastian masa depan Persipura pun belum bisa dipastikan.
Namun, yang pasti Persipura harus berjuang di Liga 2 musim depan agar bisa kembali ke Liga 1 lagi.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar