BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, harus kembali bersabar menghadapi persaingan MotoGP 2022 setelah mengalami highside saat pemanasan MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, 20 Februari. Kecelakaan tersebut membuat Marquez kembali mengalami diplopia.
Meski mengalami diplopia alias gangguan penglihatan ganda seperti yang dialami pada 2011 dan akhir 2021, Marc Marquez tetap bertekad segera pulih agar bisa kembali melanjutkan perburuan gelar pada MotoGP 2022.
Selain diplopia, kecelakaan tersebut membuat Marc Marquez gagal tampil pada seri balap MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, 1-3 April.
Baca Juga: Bukan China, Malaysia Lebih Waspadai Indonesia pada Thomas Cup 2022
Manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig menjelaskan bahwa Marquez kesal dengan situasi yang dihadapinya.
Marquez mengawali musim 2022 dengan finis kelima pada MotoGP Qatar. Pembalap berusia 29 tahun itu sebenarnya juga memiliki peluang meraih hasil bagus di Indonesia.
Namun, kecelakaan tersebut membuyarkan mimpi Marquez.
"Tentu dia sangat kesal. Ia memulai Kejuaraan Dunia dengan harapan yang tinggi. Dia melakukan balapan yang bagus di Qatar dan juga saat tes di Indonesia," kata Puig, dilansir BolaSport.com dari GPOne.
"Kami menduga dia bisa balapan dengan bagus disana (Indonesia), tetapi sesuatu terjadi. Marquez memiliki tekad kuat untuk segera pulih dan kembali mengendarai motor RC213V miliknya," ucap Puig.
Baca Juga: Jadwal Orleans Masters 2022 - Christian Adinata Jumpa Musuh Lama
"Dia mengalami banyak kecelakaan. Dia kesal, tetapi Marc adalah pria yang optimistis dan sudah memikirkan cara untuk mempercepat pemulihannya. Kecelakaan itu sangat buruk. Namun, saya ingin berpikir positif dan berharap semuanya akan baik-baik saja."
Puig juga optimistis pemulihan diplopia Marquez akan berjalan lebih cepat dari tahun lalu yang membuatnya absen pada dua seri terakhir MotoGP 2021 dan tes akhir musim.
"Kecelakaan itu buruk, tetapi untungnya dampak cederanya lebih kecil daripada yang dia alami tahun lalu," ujar Puig.
"Kami cukup optimistis, tetapi juga realistis untuk mengatakan bahwa waktu pemulihannya akan lebih singkat daripada yang terakhir kali," aku Puig.
"Kapan? Sulit untuk memastikannya. Kami ingin berpikir bahwa ini akan lebih cepat dari sebelumnya," kata Puig.
Sementara itu, Marquez sedang melakukan pemulihan dengan juggling bola tenis menggunakan kedua tangannya.
Ada tiga bola tenis yang dipakai pembalap Spanyol tersebut dengan matanya agar dia fokus melihat bola-bola tersebut.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Jadwal MotoGP Argentina 2022 Berubah, Pembalap Cuma Mengaspal 2 Hari di Termas
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar