Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadiri Kongres FIFA di Qatar, PSSI Jajaki Kerja Sama dengan Federasi Prancis dan Australia

By Wila Wildayanti - Sabtu, 2 April 2022 | 12:45 WIB
Anggota Komite Eksekutif (Exco) Vivin Sungkono (sebelah kiri) dan Wasekjen Maaike Ira Puspita (sebelah kanan) saat menghadiri Kongres FIFA ke-72 di Doha, Qatar.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) Vivin Sungkono (sebelah kiri) dan Wasekjen Maaike Ira Puspita (sebelah kanan) saat menghadiri Kongres FIFA ke-72 di Doha, Qatar.

BOLASPORT.COM - PSSI turut hadiri Kongres FIFA ke-72 yang berlangsung di Doha, Qatar, Kamis (31/3/2022). Dalam kesempatan ini PSSI juga menjajaki kerja sama dengan federasi Prancis dan Australia.

PSSI diwakili oleh anggota Komite Eksekutif (Exco) Vivin Sungkono dan Wasekjen Maaike Ira Puspita.

Dalam Kongres tersebut memang banyak yang dibahas dari pekembangan sepak bola dan yang lainnya.

Namun, PSSI juga memanfaatkan kesempatan ini untuk menjajaki kerja sama dengan beberapa federasi.

Menurut Maaike Ira Puspita pihaknya telah berkomunikasi dengan Federasi Sepak Bola Prancis dan Australia.

Baca Juga: Bruno Moreira Tinggalkan Persebaya Surabaya, Kirim Pesan Mengharukan kepada Suporter

“Banyak hal yang dibicarakan pada kongres tersebut,” ujar Maaike Ira Puspita sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

PSSI juga menjajaki kerja sama dengan Federasi sepak bola Prancis (FFF) dan Federasi sepak bola Australia (FFA),” ucapnya.

Selain itu, menurutnya FIFA juga siap mendukung kemajuan sepak bola Indonesia.

Apalagi Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Maaike Ira mengatakan bahwa pihaknya telah berdiskusi juga dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino.

“FIFA mendukung penuh perkembangan sepak bola Indonesia apalagi tahun 2023 akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023,” kata Ira.

Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Rexy Mainaky: Indonesia Salah Satu 1 Tim yang Ingin Kami Hindari

“Kami juga melakukan diskusi dengan Presiden FIFA serta Sekjen FIFA (Fatma Samoura) dan mereka sangat mengapresiasi PSSI,” tuturnya.

Tak hanya itu, PSSI juga membahas banyak hal dalam kesempatan ini.

Salah satunya terkait aturan baru pembatasan jumlah pemain yang bisa dipinjamkan klub.

Menurutnya ini dilakukan guna mencegah penumpukan pemain sekaligus mendorong berkembangnya karier pemain.

Dalam pembahasan itu nantinya dibatasi setiap klub hanya boleh mendatangkan delapan pemain pinjaman internasional dan memjamkan delapan pemain ke klub lain untuk musim depan.

Selain itu pada Jumat (1/4/2022), PSSI bersama sejumlah negara Asia- Pasifik melakukan diskusi dan seminar.

Acara bertajuk FIFA Asia-Pasific Islands Forum 2022 itu membahas soal pengembangan sepak bola.

Sekedar informasi, Piala Dunia U-20 2023 memang akan digelar di Indonesia.

Seharusnya kompetisi berlangsung pada tahun 2020, tetapi karena situasi pandemi akhirnya diundur hingga 2023.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : PSSI.org
REKOMENDASI HARI INI

Southampton Vs Liverpool - Kans Arne Slot Samai Catatan Gila Carlo Ancelotti di Liga Inggris

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X